Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Lirik Pole Position MotoGP Australia 2023, Fabio Quartararo Penasaran Akhiri Mitos Phillip Island

Meski harus berjibaku di Q1, Fabio Quartararo menargetkan pole position MotoGP Australia 2023 sebagai hasil mutlak demi patahkan mitos sirkuit.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Lirik Pole Position MotoGP Australia 2023, Fabio Quartararo Penasaran Akhiri Mitos Phillip Island
UANG SHARMA / AFP
Pembalap Monster Energy Yamaha asal Prancis Fabio Quartararo memimpin sepedanya saat Grand Prix MotoGP India di Sirkuit Internasional Buddh di Greater Noida di pinggiran New Delhi, pada 24 September 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Pembalap kelahiran Nice, Prancis, Fabio Quartararo, berambisi untuk mengakhiri mitos buruknya ketika melakoni balapan MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island.

Langkah awal untuk memutus tren minor balapan MotoGP Australia, Fabio Quartararo membidik pole position pada sesi kualifikasi.

Kualifikasi MotoGP Australia 2023 dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Phillip Island, Sabtu (21/10/2023) mulai jam 06.50 WIB.

Pole position menjadi hasil mutlak yang ditargetkan Fabio Quartararo demi menjaga asa memetik kemenangan saat balapan di Negeri Kanguru.

Baca juga: Bursa Transfer Pembalap MotoGP: Kejutan, Fabio Quartararo OTW Gantikan Marc Marquez di Honda

Wajar jika kemudian Quartararo membidik pole sitter demi memperlebar peluang naik podium kemenangan di sesi sprint dan main race seri ke-16 MotoGP 2023.

Pasalnya, pembalap berjuluk El Diablo ini bak ketibas nasib apes ketika mengaspal di Australia.

Percaya tidak percaya ada mitos buruk atau suatu keramat bagi juara dunia MotoGP 2020 Fabio Quartararo dengan sirkuit Phillip Island MotoGP Australia, sejak 2019-2022 selalu gagal finis.

BERITA REKOMENDASI

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo melakoni debut kelas premier MotoGP di 2019.

Sepanjang karier kelas premier MotoGP Fabio Quartararo itu belum pernah sukses tampil di sirkuit Phillip Island MotoGP Australia.

Rentang 2019-2022 Fabio Quartararo tampil di 2 kali MotoGP Australia 2019 dan 2022.

Hasilnya jeblok, pembalap kelahiran 20 April 1999 seakan Phillip Island MotoGP Australia itu keramat.

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Prancis Fabio Quartararo (kiri) bersiap untuk balapan Grand Prix MotoGP Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah pada 15 Oktober 2023. (Photo by SONNY TUMBELAKA / AFP)
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Prancis Fabio Quartararo (kiri) bersiap untuk balapan Grand Prix MotoGP Indonesia di Sirkuit Internasional Mandalika di Kuta Mandalika, Lombok Tengah pada 15 Oktober 2023. (Photo by SONNY TUMBELAKA / AFP) (AFP/SONNY TUMBELAKA)

Sampai-sampai Fabio Quartararo juga bertanya pada diri sendiri terkait performanya di sirkuit Phillip Island MotoGP Australia itu. Pasalnya, kebanyakan pemabalap memfavoritkan sirkuit MotoGP Australia 2023.


Padahal Fabio Quartaro selalu start di posisi bagus di sirkuit Phillip Island MotoGP Australia.

Fabio Quartararo start posisi 2 di 2019 dan posisi 5 di 2022 silam.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas