Jadwal MotoGP Thailand 2023 Live Trans7: Babak Baru Rivalitas Bagnaia vs Martin
Jadwal MotoGP Thailand 2023 yang akan jadi seri selanjutnya dalam kalender MotoGP 2023 berlangsung akhir pekan ini.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Pukul 15.00-15.50 WIB - Race MotoGP (26 Laps)
Jorge Martin vs Pecco Bagnaia Dari Kacamata Bos Ducati
Rivalitas Jorge Martin dan Pecco Bagnaia jadi sorotan dunia dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023.
Menurutnya kegagalan Martin di MotoGP Australia 2023 adalah hal yang wajar dalam balapan.
Di mana Davide Tardozzi menerangkan memang ada kesalahan strategi yang dilakukan tim Pramac Ducati soal pemilihan ban.
"Dia (Jorge Martin) menunjukkan kecepatan luar biasa akhir pekan ini dan pantas menang, tapi itulah balapannya," jelas Tardozzi dilansir Motosan.
Baca juga: MotoGP 2023: Marc Marquez Tetap Yakin Jorge Martin Juara Dunia di Sisa 4 Seri Balapan
Dari kacamata Tardozzi selaku bos Ducati menerangkan perbedaan pendukung Bagnaia dan Martin dalam garasi Borgo Panigale.
Menurut Tardozzi, Bagnaia sepenuhnya akan didukung oleh para kru Ducati yang mengenakkan baju berwarna merah.
Sedangkan untuk jajara kru dengan seragam ungu putih yang mana identik dengan baju Pramac Ducati akan mendukung Martin.
Perbedaan itu ia terima sebagaimana adanya walaupun berada dalam satu tim dengan spesifikasi motor yang sama.
"Saat ini di Ducati, jika ada yang memakai warna merah, dia akan memilih Pecco Bagnaia," papar Davide soal rivalitas Bagnaia vs Martin.
"Lalu jika ada yang memakai Pramac, 51 persen akan bersama Jorge Martín. Kami tidak akan menjadi orang munafik," tukasnya menjelaskan.
Saat ini, Bagnaia dan Martin jadi kandidat kuat untuk memperebutkan gelar juara dunia MotoGP 2023.
Gap antara Martin dan Bagnaia dalam tabel Klasemen MotoGP 2023 cukup tipis yaitu 27 poin saja.
Artinya di seri balapan selanjutnya bertajuk MotoGP Thailand 2023 akan menyajikan kejutan seru bagi keduanya.
(Tribunnews.com/Niken)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.