Fajar/Rian Terancam, Andalan Malaysia Kibarkan Bendera Perang dan Bidik Singgasana Ranking 1 Dunia
Perebutan singgasana ranking 1 dunia kian panas, Fajar/Rian mulai terancam karena duo Malaysia sudah kibarkan bendera parang.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri

"Mencapai peringkat 1 dunia adalah salah satu pencapaian terbesar bagi setiap pebulutangkis dalam kariernya."
"Itu sangat mudah dicapai, dan kami ingin melakukannya yang terbaik untuk sampai ke sana," jelas rekan Soh.
Kepercayaan diri Chia/Soh tampak meningkat bersamaan dengan raihan gelar juara di Denmark.
Tak heran jika mereka mulai mematok target tinggi jelang tampil di turnamen badminton lainnya.
Fajar/Rian Terancam

Ambisi dari Chia/Soh tentunya akan menjadi ancaman bagi Fajar/Rian asal Indonesia.
Pasalnya Fajar/Rian masih berkesempatan untuk kembali merebut takhta ranking 1 dunia.
Saat ini pasangan berjuluk Fajri itu memiliki gap poin cukup tipis dengan pesaingnya di lima besar.
Selisih yang tak besar itu membuat penghuni lima besar seolah langsung saling sikut.
Namun, sejauh ini konsistensi Fajar/Rian terus dipertanyakan sejak juara All England 2023.
Dikatakan demikian lantaran kompatriot Bagas Maulana ini belum sepenuhnya bisa menjaga konsistensi.
Sejak juara All England 2023, Fajar/Rian mengalami penurunan performa yang mana itu merugikannya.
Baik saat mempertahankan singgasana maupun berebut tiket Olimpiade Paris 2024.
Mengingat kini Chia/Soh punya ambisi besar, Fajar/Rian wajib mewaspadainya.
Tujuannya jelas agar mereka bisa menjaga asa untuk kembali ke singgasana ranking 1 dunia.
(Tribunnews.com/Niken)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.