Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Fakta Final Hylo Open 2023: Apriyani/Fadia Ukir Sejarah Ganda Putri Indonesia jika Juara

Apriyani/Fadia diambang ukir sejarah baru bagi Indonesia jika berhasil meraih gelar juara Hylo Open 2023 malam ini.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Fakta Final Hylo Open 2023: Apriyani/Fadia Ukir Sejarah Ganda Putri Indonesia jika Juara
Tribunnews/JEPRIMA
Fakta Final Hylo Open 2023: Apriyani/Fadia Ukir Sejarah Ganda Putri Indonesia Jika Juara - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan Linda Efler/Isabel Lohau babak 32 besar Indonesia Open 2023, Rabu (14/6/2023). Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Final Hylo Open 2023 menyajikan fakta menarik kali ini khususnya di kubu ganda putri, Minggu (5/11/2023).

Wakil andalan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berpeluang besar untuk mengukir sejarah bagi Indonesia.

Gelar juara pertama ganda putri Indonesia bakal diamankan Apriyani/Fadia jika berhasil juara.

Dikatakan demikian lantaran dalam daftar juara Hylo Open, ganda putri Indonesia belum pernah juara.

Nama-nama andalan seperti Greysia Polii, Vita Marissa, hingga Liliyana Natsir belum pernah naik podium tertinggi Hylo Open.

Baca juga: Semifinal Hylo Open 2023: Misi Terselubung Ganda Campuran Indonesia, Apriyani/Fadia di Atas Angin

Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan pasangan Jerman, Linda Efler/Isabel Lohau pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023). Mereka menang dua gim langsung dengan skor 26-24 dan 21-15, Kemenangan ini membawa Apriyani/Fadia melesat ke babak 16 besar. Tribunnews/Jeprima
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan pasangan Jerman, Linda Efler/Isabel Lohau pada babak 32 besar Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023). Mereka menang dua gim langsung dengan skor 26-24 dan 21-15, Kemenangan ini membawa Apriyani/Fadia melesat ke babak 16 besar. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Sejarah Baru di Tangan Apriyani/Fadia

Untuk mengukir sejarah baru, Apriyani/Fadia tentu wajib menang di partai final.

Berita Rekomendasi

Artinya pula, sejarah anyar bisa tercipta di tangan Apriyani/Fadia nanti.

Melihat lawan Apriyani/Fadia, mereka akan berhadapan dengan utusan China.

Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang merupakan kompatriot Jia Yi Fan tampil apik di Hylo Open edisi kali ini.

Bahkan mereka berhasil mengalahkan juniornya yang tengah on fire, Liu Sheng Shu/Tan Ning.

Padahal, junior mereka berhasil tampil mengesankan selama mentas di French Open pekan lalu.

Liu/Tan juga berhasil menjegal andalan utama Chen/Jia asal China di turnamen super 750 itu.

Namun taji Liu/Tan ambyar ketika dikalahkan oleh Zhang/Zheng di Hylo Open kali ini.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas