Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Live Score Hasil Final Hylo Open 2023 Mulai Jam 20.00 WIB: Apriyani/Fadia Main, Pantau HP!

Pantau hasil final Hylo Open 2023 malam ini pukul 20.00 WIB lewat live score, ada Apriyani/Fadia main, link di sini.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Live Score Hasil Final Hylo Open 2023 Mulai Jam 20.00 WIB: Apriyani/Fadia Main, Pantau HP!
PBSI
Live Score Hasil Final Hylo Open 2023 Mulai Jam 20.00 WIB: Apriyani/Fadia Main, Pantau HP! - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika beraksi di semifinal French Open 2023 melawan Liu Sheng Shu/Tan Ning (China), Sabtu (28/10/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Link live score hasil final Hylo Open 2023 akan dimulai malam ini pukul 20.00 WIB, Minggu (5/11/2023).

Kontingen Indonesia memiliki dua wakil untuk memperebutkan gelar juara di Saarlandhalle, Jerman.

Adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Kedua utusan Merah-Putih bakal mencatatkan torehan manis, kawal perjuangan keduanya melalui live score.

Baca juga: Fakta Final Hylo Open 2023: Apriyani/Fadia Ukir Sejarah Ganda Putri Indonesia jika Juara

Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan ganda Jepang Yuki Fukushima dan Sayaka Hirota pada perempatfinal Indonesia Open 2023 di Istora Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023). Pasangan Apri dan Fadia kalah dengan skor 13-21, 13-21 dari pasangan Jepang. Tribunnews/Jeprima
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan ganda Jepang Yuki Fukushima dan Sayaka Hirota pada perempatfinal Indonesia Open 2023 di Istora Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023). Pasangan Apri dan Fadia kalah dengan skor 13-21, 13-21 dari pasangan Jepang. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Debut Manis Apriyani/Fadia

Hylo Open 2023 adalah panggung debut Apriyani/Fadia sejak dipasangkan tahun 2022 lalu.

Keduanya pada masa debutnya tak tampil dalam gelaran BWF World Tour super 300 ini.

BERITA REKOMENDASI

Pada edisi kali ini jadi panggung perdana keduanya tampil di Hylo Open.

Sebagai debutan, Apriyani/Fadia menyandang status unggulan dan menunjukkan performa apiknya.

Di mana junior Greysia Polii ini sukses melaju ke final dan akan berebut gelar juara.

Menariknya, debut manis dari pasangan Indonesia ini sudah dinanti sejarah baru.

Sejarah baru yang pertama adalah Apriyani/Fadia diambang jadi ganda putri pertama yang jadi juara di Hylo Open.


Kedua, pasangan berjuluk Prifad ini bakal jadi juara baru di sektor ganda putri jika meraih kemenangan.

Seandainya skenario itu terjadi, maka Apriyani/Fadia dipastikan mencatatkan kiprah manis di Hylo Open.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas