Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Sport

Rival Fajar/Rian Mundur dari Japan Masters 2023, Kans Terbuka Ahsan/Hendra Cs Melesat

Rival kuat Fajar/Rian dari China, Liang/Wang mundur Japan Masters 2023, Kans Ahsan/Hendra cs melesat jauh terbuka lebar.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rival Fajar/Rian Mundur dari Japan Masters 2023, Kans Terbuka Ahsan/Hendra Cs Melesat
PBSI
Rival Fajar/Rian Mundur Japan Masters 2023, Kans Ahsan/Hendra Cs Melesat Terbuka - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ketika tengah beraksi di gelaran bergengsi Kejuaraan Dunia BWF 2023. 

Sebab, diprediksi pemain veteran Indonesia itu akan bersua dengan juara dunia BWF 2023.

Adalah Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae dari Korea yang diprediksi bakal jumpa di babak 16 besar.

Pertemuan kedua kubu bisa saja terjadi jika keduanya berhasil melalui rintangan babak pertama.

Tentunya Ahsan/Hendra mengusung mission impossible saat jumpa Kang/Seo.

Pasalnya, Ahsan/Hendra wajib menang atas Kang/Seo jika ingin melaju lebih jauh di turnamen level super 500 ini.

Pasangan kawakan Indonesia ini juga berpotensi jumpa kompatriotnya Leo/Daniel jika sukses mengalahkan Kang/Seo.

Seandainya laju dua wakil Indonesia itu kompak melaju jauh, keduanya bisa bertemu di semifinal.

Berita Rekomendasi

Tentunya skenario itu bisa terjadi jika laju keduanya mulus sejak babak pertama.

Sementara itu dari bracket atas, menyisakan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.

Bagas/Fikri yang menunjukkan konsistensinya dalam beberapa waktu terakhir juga akan bersua dengan lawan sulit.

Juara All England 2022 itu berpotensi melawan dua lawan kuat di babak 16 besar jika lolos.

Adalah juara dunia BWF 2022 asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Kemudian kandidat lawan Bagas/Fikri lainnya ada juara Olimpiade Tokyo, Lee Yang/Wang Chi-lin (China Taipei).

Bukan rintangan yang mudah bagi Bagas/Fikri untuk melesat jauh.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas