Simak! Begini Tips Agar Terhindar dari Cedera ACL Menurut Dokter Ortopedi Olahraga
Adapun ACL merupakan satu dari empat urat yang mencengkram lutut untuk menjaga stabilitas dan mobilitas.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Simak! Begini Tips Agar Terhindar dari Cedera ACL Menurut Dokter Ortopedi Olahraga
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) merupakan cedera yang ditakuti oleh seluruh atlet, termasuk pesepakbola.
Adapun ACL merupakan satu dari empat urat yang mencengkram lutut untuk menjaga stabilitas dan mobilitas.
Jika sudah terkena cedera pada bagian vital ini, tentu pesepakbola akan sulit untuk kembali ke performa terbaiknya. Namun, cedera ACL bisa dihindarkan dengan upaya yang tepat.
Dokter ortopedi olahraga, Andi Nusawaarta, mengatakana bahwa kekuatan otot sangat mempengaruhi ketahanan lutut.
Dengan demikian, melatih otot lutut sangatlah membantu untuk menguatkan lutut.
"Jadi latihan otot itu sangat mendukung kekuatan padda lutut. Contohnya pada pemain dunia itu kan latihan ototnya bagus sekali, karena itu mendukung agar lututnya tidak mudah terpuntir, karena ototnya kuat," ujar Andi kepada Tribun Network.
Andi mengatakan ada banyak cara untuk melatih otot lutut, diantaranya dengan squat dan lunges.
"Jadi kalau mau ACL bagus, latihan otot harus bagus, yang paling bagus latihan otot itu kan squat, lunges," kata Andi.
"Itu latihan rutin bagi atlet pada bagian drawer untuk memperkuat otot, itu membantu kekuatannya," paparnya.
Lebih lanjut, Andi mengatakan bahwa usia tidak lah menjadi faktor penyebab terjadinya cedera ACL.
Pasalnya, cedera ACL disebabkan robek atau putusnya ligamen yang diakibatkan gerakan yang salah.
"Tidak ada kaitannya dengan usia. Karena gerakan yang salah, jadi bisa saja kita lagi lari terus berhenti tiba-tiba dan terpuntir itu bisa kena ACL. Jadi bukan hanya karena benturan, ada gerakan terpuntir di lutut saja bisa putus," tutur Andi.