Hasil Liga Voli Korea: Megawati Cs Menang 3-1, Pecah Telur dan Putus Tren Negatif di Kandang
Red Sparks pecah telur raih kemenangan atas AI Peppers lewat empat set setelah kalah 5 kali beruntun di putaran kedua Liga Voli Korea.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
Gap poin terus diberikan kepada Red Sparks oleh Peppers.
Mereka juga kian nyaman melancarkan variasi serangan kepada Red Sparks.
Red Spakrs selaku tuan rumah tak patah arang dan mereka berhasil menyamakan kedudukan menjadi 19-19.
Momentum beralih ke Red Sparks dan mereka akhirnya berhasil memimpin 20-19 di poin kritis.
Aksi jual beli serangan ditunjukkan oleh kedua kubu di penghujung set kedua.
Sempat keteteran, beruntung Red Sparks mengamankan kemenangan 25-23 di set kedua.
Set ketiga, Red Sparks mencoba menjaga momentum setelah kemenangan di set sebelumnya.
Permainan yang kian solid nan rapi membuat Red Sparks bisa memimpin jalannya laga.
Taji Megawati juga sudah mulai muncul di set ketiga.
Spike keras Mega dan block dari penggawa Red Sparks sulit ditembus di set ketiga.
Alhasil, Red Sparks mampu memegang kendali jalannya laga di set ketiga.
Peppers cukup sulit meredam dominasi Red Sparks di set ketiga.
Permainannya yang sulit membuat anak asuh Ko Hee-jin makin percaya diri dalam melancarkan serangan.
Set ketiga berakhir manis dengan skor telak 25-16.
Lanjut set keempat, dominasi Red Sparks kian sulit dibendung Peppers, mereka berhasil mendikte jalannya laga dan unggul 11-6.
Red Sparks terus melaju tak terbendung di set ketiga dengan permainan cantiknya.
Alhasil Mega dkk berhasil mengunci kemenangan di set ketiga 25-18 setelah comeback.
(Tribunnews.com/Niken)