Beda Ranking BWF Minions, Kevin/Rahmat Lebih Tinggi Ketimbang Marcus/Rayhan
Ranking BWF Minions setelah pisah, Kevin/Rahmat lebih tinggi ketimbang Marcus/Rayhan setelah lakoni laga debut.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Ranking BWF Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo alias Minions setelah berganti pasangan, terbilang beda amat signifikan, Rabu (6/12/2023).
Kevin yang berpasangan dengan Rahmat Hidayat setelah laga debut berhasil mencapai posisi di urutan 300.
Sedangkan Marcus yang berpartner dengan Muhammad Rayhan Nur Fadillah justru masih di posisi yang jauh dari Kevin/Rahmat.
Marcus/Rayhan berada di urutan 400-an setelah melakoni laga debutnya di turnamen super 300.
Baca juga: Kasus Pemain Badminton Korea: Mabuk-mabukan hingga Terancam Pensiun, Keluarga Protes ke BKA
Tepatnya Kevin/Rahmat meraih ranking BWF di urutan 334 setelah debut di Korea Masters 2023.
Di mana kala itu mereka berhasil mencapai babak 16 besar.
Sementara itu, Marcus/Rayhan saat ini menduduki peringkat ke-497.
Pasalnya Marcus/Rayhan debut di Syed Modi International 2023 harus terpongkeng di babak 32 besar.
Maklum jika ranking pertama mereka berbanding jauh dari Kevin/Rahmat.
Akan tetapi Marcus/Rayhan masih memiliki kesempatan untuk memperbaiki rankingnya.
Dengan tampil di Guwahati Masters 2023, diharapkan hasil manis menyertai Marcus/Rayhan.
Hanya saja disayangkan Guwahati Masters hanya turnamen berlabel super 100.
Cara mutlak Marcus/Rayhan untuk mengejar perolehan ranking Kevin/Rahmat adalah melaju jauh. Artinya, Marcus/Rayhan anti tersingkir di babak pertama.
Melihat kemampuan dan lawannya seharusnya anak asuh Aryono Miranat ini bisa melaju jauh.
Turnamen super 100 tentunya tidak menghadirkan pemain elite dunia.
Bahkan jika melihat daftar pemain di ganda putra, ranking tertinggi dihuni oleh Dhruv Kapila/Vishnuvardhan Goud di urutan 44. Sementara wakil kedua dari Malaysia Junaidi Arif/Roy King Yap menghuni posisi 56.
Karena itu diharapkan mereka bisa melaju jauh dan meraup banyak poin.
Raihan Poin BWF World Tour Super 100
32 Besar = 1290
16 Besar = 2110
8 Besar = 3030
Semifinalis = 3850
Runner Up = 4680
Winner = 5500
Hasil Pertandingan Kevin/Rahmat Sejak Debut
- Korea Masters 2023 - (Super 300)
[Babak 32 Besar] - Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat (Indonesia) vs Jin Yong/Ki Dong-ju (Korea), 21-18, 17-11 retired
[Babak 32 Besar] - Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat (Indonesia) vs Lee Jhe-huei/Yang Po-hsuan (China Taipei), 14-21, 23-21, 21-16
- Kumamoto Masters 2023 - (Super 500)
[Babak Kualifikasi] - Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat (Indonesia) vs Chiang Chien-wei/Wu Hsuan-yi (China Taipei), 21-13, 21-13
[Babak 32 Besar] - Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat (Indonesia) vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia), 21-19, 21-14
[Babak 16 Besar] - Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat (Indonesia) vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China), 10-21, 17-21
Hasil Debut Marcus/Rayhan - (Super 300)
- Syed Modi International 2023
[Babak 32 Besar] - Marcus Gideon/M Rayhan Nur Fadillah (Indonesia) vs Lucas Corve/Ronan Labar (Prancis), 17-21, 14-21
(Tribunnews.com/Niken)