Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Putuskan Jadi Mualaf, Gervonta Davis Punya Nama Baru setelah Masuk Islam

Petinju kelas ringan dunia, Gervonta Davis memutuskan masuk islam pada 24 Desember 2023 lalu di sebuah masjid di wilayah Baltimore, Amerika Serikat.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Putuskan Jadi Mualaf, Gervonta Davis Punya Nama Baru setelah Masuk Islam
CANDICE WARD / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / GETTY IMAGES VIA AFP
Juara kelas ringan WBA, Gervonta Davis setelah menyelesaikan latihannya di Barry's Boxing Gym pada 06 April 2023 di Las Vegas, Nevada. Gervonta Davis kini memeluk agam Islam dan memiliki nama lain, Abdul Wahid. 

TRIBUNNEWS.COM - Petinju kenamaan, Gervonta Davis membuat keputusan besar dalam hidupnya di luar ring tinju.

Gervonta Davis memutuskan untuk menjadi mualaf dan memeluk agama Islam.

Proses Gervonta Davis memeluk Islam terjadi pada Minggu, 24 Desember 2023 lalu.




Petinju berjuluk Tank ini melakukan segala proses untuk memeluk agama Islam di sebuah masjid lokal di wilayah Woodlawn, Baltimore, Amerika Serikat.

Ia dipimpin oleh imam masjid setempat untuk mengucapkan dua kalimat syahadat sebagai syarat masuk Islam.

Gervonta Davis dengan celana hijau dan ungu menjatuhkan Ryan Garcia dengan celana hitam di ronde kedua selama pertarungan catchweight mereka di T-Mobile Arena pada 22 April 2023 di Las Vegas, Nevada.
Gervonta Davis dengan celana hijau dan ungu menjatuhkan Ryan Garcia dengan celana hitam di ronde kedua selama pertarungan catchweight mereka di T-Mobile Arena pada 22 April 2023 di Las Vegas, Nevada. (AL BELLO / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / GETTY IMAGES VIA AFP)

Kesan mendalam disampaikan oleh sang imam yang bernama Hassan Abdi.

Menurutnya, Gervonta Davis merupakan sosok yang rendah hati.

BERITA TERKAIT

Padahal dengan nama besar yang disandang, Tank Davis bisa saja memiliki pembawaan yang berbeda.

Namun sang imam terkejut dengan sikap yang dimiliki petinju kelas ringan tersebut.

Baca juga: Hasil Tinju Dunia: Menang KO Meyakinkan, Ryan Garcia Kembali Lirik Gervonta Davis

"Kesederhanaan yang saya dapat darinya, sungguh luar biasa," ungkap Hassan Abdi dikutip dari Baltimore Banner.

"Saya begitu terkejut saat bertemu dengannya karena saya tahu siapa dia."

"Namun saya tidak familiar dengan pembawaannya."

"Dia orang yang sangat sederhana," sambungnya.

Tak cuma memeluk agama Islam, Gervonta Davis juga melakukan hal lain.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas