Hasil Klasemen Liga Voli Korea Hari Ini: GS Caltex Kian Jauhi Red Sparks, AI Peppers Hobi Kalah
Hasil dan klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024 hari ini, Selasa (2/1/2024). GS Caltex makin jauhi kejaran Red Sparks usai kalahkan AI Peppers.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Hasil dan klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024 setelah merampungkan satu pertandingan hari ini, Selasa (2/1/2024).
Liga Voli Putri Korea 2023/2024 hari ini menyajikan duel antara GS Caltex Seoul KIXX vs Gwangju Pepper Savings Bank AI Peppers.
Bertanding di kandangnya sendiri yakni Jangchung Arena Seoul, GS Caltex berhasil meraih kemenangan telak atas AI Peppers dengan skor 3-0 (25-11, 25-17, 25-21).
Baca juga: Profil Park Hye-min, Rekan Megawati di Liga Voli Korea yang Menangis saat Red Sparks Lawan Hi-Pass
Dengan kemenangan yang diraihnya, GS Caltex masih bercokol di posisi tiga klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024.
Namun, poin yang didapat GS Caltex kian mendekati Pink Spiders selaku tim penghuni posisi dua klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024.
GS Caltex kini mengemas 37 poin, sedangkan Pink Spiders membukukan 42 poin.
Tak hanya itu, poin GS Caltex makin sulit untuk dikejar Red Sparks selaku tim Megawati Hangestti.
Jika GS Caltex menempati posisi tiga klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024, Red Sparks masih ajek di posisi lima dengan 27 poin.
Sementara itu, AI Peppers makin terpuruk di dasar klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024.
AI Peppers seakan hobi kalah, mereka sudah membukukan 13 kali kekalahan beruntun.
Tren buruk mewarnai kiprah AI Peppers di Liga Voli Putri Korea 2023/2024, dalam 20 pertandingan mereka hanya mampu menang dua kali.
Terpuruk di dasar klasemen Liga Voli Putri Korea 2023/2024, AI Peppers hanya mencatatkan tujuh poin.
Baca juga: Red Sparks Awali 2024 dengan Full Senyum, Megawati Hangestri Langsung Lakukan Kegiatan Me Time
Klasemen Liga Voli Korea Putri 2023/2024 per 2 Januari
1. Suwon Hyundai E&C Hillstate - 47 poin
2. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders - 42 poin
3. GS Caltex Seoul KIXX - 37 poin
4. Hwaseong IBK Altos - 31 poin
5. Daejeon Jungkwanjang Red Sparks - 27 poin
6. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass - 19 poin
7. Gwangju Pepper Savings Bank AI Peppers - 7 poin
Daftar Top Skor Liga Voli Korea Putri 2023/2024 per 2 Januari
1. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX): 540 poin
2. Brittany Abercrombie (Hwaseong IBK Altos): 532 poin
3. Vanja Bukilic (Gimcheon Korea Expressway Corporation Hi-Pass): 511 poin
4. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate): 454 poin
5. Yasmine Bedart-Ghani (Gwangju AI Peppers Savings Bank): 441 poin
6. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 437 poin
7. Jelena Mladenovic (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 431 poin
8. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders): 424 poin
9. Giovanna Milana (Daejeon JungKwanJang Red Sparks): 386 poin
10. Hyojin Yang (Suwon Hyundai Engineering & Construction Hillstate): 299 poin
(Tribunnews.com/Isnaini)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.