Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Megawati Dipastikan Tampil di Proliga 2024, sang Manajer Beri Jawaban soal Klub Baru Megatron

Manajer Wibi Anhari mengonfirmasi kepastian Megawati Hangestri ambil bagian di Proliga 2024 di mana pertandingan dimulai 25 April mendatang.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Megawati Dipastikan Tampil di Proliga 2024, sang Manajer Beri Jawaban soal Klub Baru Megatron
Instagram @megawatihangestrip
Megawati Hangestri main di Proliga 2024 - Megawati Hangestri Pertiwi, opposite Timnas voli putri Indonesia yang resmi bergabung ke tim Liga Korea Selatan, Daejeon Korea Ginseng Corp untuk musim 2023/2024. 

Terlebih Liga Voli Korea Wanita masih menyisakan dua putaran atau 12 pertandingan sebelum memasuki babak play-off.

Tim Megawati di Proliga 2024?

Lantas yang menjadi pertanyaan, tim mana yang akan diperkuat Megawati pada Proliga 2024.

Sayangnya, Wibi Anhari yang juga menjadi manajer Rivan Nurmulki ini belum mau memberikan bocoran tim mana yang akan diperkuat opposite timnas voli putri Indonesia ini.

"Untuk timnya (Proliga 2024), belum bisa diinformasikan, maaf," sambungnya menambahkan.

Megawati Hangestri merupakan satu di antara spiker terbaik dimiliki Indonesia. Sejumlah tim Proliga pernah diperkuatnya.

Di antaranya ialah Jakarta BNI46, Jakarta Pertamina Energi dan terakhir di Proliga 2023 ialah Jakarta Pertamina Fastron.

Kuat peluang, Megawati Hangestri akan kembali membela JPF di mana dia sudah dua kali membela tim milik BUMN tersebut.

Poin Poin Proliga 2024

BERITA TERKAIT

-Proliga 2024 akan dimulai pada tanggal 25 April 2024 hingga 21 Juli 2024

-Kuota maksimal 8 klub Putra dan 8 klub Putri

-Sistem series, bukan home-away

-13 pekan, kemungkinan 3 pekan / kota untuk Putaran 1, 3 pekan Putaran 2, 3 pekan Final Four, 1 pekan Grand Final

-3 pekan sisanya bisa jadi untuk break AVC Challenge Cup Women dan Men (yang kebetulan diadakan berurutan) beserta TC-nya.

-Kuota pemain asing tetap maksimal 2 pemain bebas per klub

-Hingga kini tercatat 6 klub putra dan putri sudah terdaftar, batas akhir pendaftaran Februari.

Megawati Bikin Bangga di All Star Liga Voli Korea

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas