Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Klasemen Liga Voli Korea Terbaru: AI Peppers Kalah, IBK Pepet Poin GS Caltex, Megawati Cs Aman

Klasemen Liga Voli Korea terbaru IBK Altos berhasil menambah poin dan mencoba membayangi GS Caltex di tabel klasemen.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Klasemen Liga Voli Korea Terbaru: AI Peppers Kalah, IBK Pepet Poin GS Caltex, Megawati Cs Aman
KOVO
Klasemen Liga Voli Korea Terbaru: AI Peppers Kalah, IBK Pepet Poin GS Caltex - Para pemain IBK Altos ketika berhadapan dengan GS Caltex di Liga Voli Korea. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil dan Klasemen Liga Voli Korea terbaru IBK Altos berhasil menambah poin dan peper GS Caltex di tabel klasemen, Kamis (29/2/2024).

Berhasil menang 3-2 atas AI Peppers dengan skor 3-2 (25-25, 24-25, 25-22, 23, 25, 7-15) sukses merebut dua poin untuk membayangi GS Caltex.

Posisi Red Sparks auto aman di 3 besar di saat GS Caltex ketar-ketir dipepet IBK Altos usai tim tersebut menang atas AI Peppers.

Hasil ini tentu jadi pukulan besar bagi AI Peppers lantaran gagal memanfaatkan momentum setelah laga sebelumnya sukses pecah telur.

IBK Altos masih mencoba menjaga asa untuk menembus ke empat besar dengan meraih kemenangan atas AI Peppers.

Ulasan Jalannya Laga

AI Peppers menjaga momentum apiknya setelah menang di laga sebelumnya di awal set pertama.

BERITA REKOMENDASI

Terbukti permainan apik AI Peppers ditunjukkan ketika IBK Altos pincang tanpa setter andalan.

Yap, Pornpun Guedpard dikabarkan cedera dan harus menepi sejenak di laga melawan AI Peppers.

Benar saja, variasi serangan IBK Altos kurang moncer di set pertama.

AI Peppers yang bisa memanfaatkan situasi berhasil tampil impresif.

Set pertama, Park Jeong-ah dan kolega berhasil menang telak 25-15.

Lanjut set kedua, IBK Altos mencoba bangkit dan langsung bermain agresif di awal laga.

Upaya itu berbuah manis lantaran tim yang bermarkas di Hwaseong ini mendominasi.

Baca juga: Perhitungan Poin Red Sparks Lolos Play-off Liga Voli Korea, Megawati Butuh 1 Kemenangan

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas