Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Struktur Pengurus FPTI 2023-2027: Yenny Wahid Ketua Umum, Ini Jabatan Kaesang, Rocky Gerung, Giring

Pengurus FPTI kali ini berisi Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, Dewan Penasehat PSI Giring Ganesha hingga Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono

Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Nuryanti
zoom-in Struktur Pengurus FPTI 2023-2027: Yenny Wahid Ketua Umum, Ini Jabatan Kaesang, Rocky Gerung, Giring
fpti.or.id
Pengurus FPTI 2023-2027. Pengurus FPTI kali ini berisi Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, Dewan Penasehat PSI Giring Ganesha hingga Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono 

TRIBUNNEWS.COM - Pengurus Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) periode 2023-2027 resmi dilantik di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (4/3/2024).

Dalam kepemimpinan periode keduanya sebagai Ketua Umum, Zannuba Arifah atau dikenal Yenny Wahid mengikutsertakan nama-nama baru yang namanya tak asing di dunia politik dan pendidikan Indonesia.

Pengurus FPTI kali ini berisi nama mentereng seperti putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, Dewan Penasehat PSI Giring Ganesha, hingga pengamat politik Rocky Gerung.

Ada juga nama Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono hingga Staf Khusus Mendagri Bidang Keamanan dan Hukum, Irjen Pol Herry Heryawan.

Bukan tanpa alasan Yenny Wahid menyertakan tokoh-tokoh tersebut menjadi pengurus FPTI periode 2023-2027.

Termasuk karena mereka cinta olahraga panjat tebing dan berkomitmen memajukan olahraga panjat tebing Indonesia hingga terus berprestasi di kancah internasional.

“Jadi pertama secara simbolis dulu bahwa saat ini negara kita membutuhkan ruang-ruang, titik pertemuan yang bisa menyatukan banyak kepentingan dan olahraga menjadi ruang pertemuan di mana kita disatukan oleh satu tujuan, hanya untuk mencapai prestasi,” kata Yenny Wahid di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (4/3/2024).

Berikut Struktur Pengurus FPTI Periode 2023-2027, dikutip dari laman FPTI:

BERITA REKOMENDASI

PELINDUNG Tuhan Yang Maha Esa

PEMBINA

1. Ir. Sakti Wahyu Trenggono M.M.

Baca juga: Lantik Pengurus Pusat FPTI, KONI Pusat Harap Panjat Tebing Cetak Sejarah di Olimpiade Paris

2. Kaesang Pangarep
3. Anton Sulaiman
4. Brigjen TNI Aminudin, S.I.P.

5. Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H

PENASEHAT


1. Faisol Reza
2. Harry Suliztiarto
3. Bayu Tresna
4. Mamay S. Salim
5. Adi Seno
6. Prof. Caly Setiawan PhD
7. Mayjen TNI (Purn) Asro Budi, S.IP., M.Si.

Ketua Umum Dra. Zannuba Arifah CH. R.

Wakil Ketua Umum Irjen. Pol. Herry Heryawan, S.IK., M.H.

Sekretaris Umum Wahyu Pristiawan Buntoro
Wakil Sekretaris Umum Jaka Hidayat
Wakil Sekretaris Umum Dadang Sukandar
Wakil Sekretaris Umum Muhammad Rafiudin
Wakil Sekretaris Umum Imam Basuki Rahmat
Wakil Sekretaris Umum Elisyabeth

Bendahara Umum Charles Honoris
Wakil Bendahara Umum Syarifuddin Tanzil
Wakil Bendahara Umum Fendi Wibowo
Wakil Bendahara Umum Imam Moga Pandopotan

Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Harry Ponto
Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Muhammad Lutfi
Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Rahmad Herru Syafutra
Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Yasman Yahya
Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Duke Arie Widagdo

Beknur Altynbekov (Kazakhstan) dan Veddriq Leonardo (Indonesia) dalam babak kualifikasi Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Jakarta 2023, di Komplek GBK, Jakarta, Sabtu (6/5/2023).
Beknur Altynbekov (Kazakhstan) dan Veddriq Leonardo (Indonesia) dalam babak kualifikasi Kejuaraan Dunia Panjat Tebing Jakarta 2023, di Komplek GBK, Jakarta, Sabtu (6/5/2023). (Alfarizy/Tribunnews)

Ketua Bidang Kompetisi Agung Karokaro
Wakil Ketua Bidang Kompetisi M. Efendi
Wakil Ketua Bidang Kompetisi Mohammad Sulaiman
– Ketua Biro Juri dan Pembuat Jalur Andi Saputro
— Wakil Ketua Biro Juri dan Pembuat Jalur Nurwijayanti
— Wakil Ketua Biro Juri dan Pembuat Jalur Rindi Sufriyanto
– Ketua Biro Para Climbing Sabar Gorky
— Wakil Ketua Biro Para Climbing Tb. Moch. Ace Aliyudin

Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi M. Rizali Umarella
Wakil Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Suhardi
Wakil Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Hendri Winoto Hasan
– Ketua Biro Pelatih Triyanto Budi
— Wakil Ketua Biro Pelatih Judistiro

Ketua Bidang Panjat Tebing Alam & Rekreasi Robertus Robet
Wakil Ketua Bidang Panjat Tebing Alam & Rekreasi Rocky Gerung
Wakil Ketua Bidang Panjat Tebing Alam & Rekreasi Setyo Dibyo
Wakil Ketua Bidang Panjat Tebing Alam & Rekreasi Ferden M. Sembiring
Wakil Ketua Bidang Panjat Tebing Alam & Rekreasi Dodi Liswardi

Ketua Bidang Humas & Media Azairus Adlu
Wakil Ketua Bidang Humas & Media Tania Nordina
Wakil Ketua Bidang Humas & Media Giring Ganesha
Wakil Ketua Bidang Humas & Media Ahmad Seroji
Wakil Ketua Bidang Humas & Media Vici Sofianna Putera
Wakil Ketua Bidang Humas & Media Riza Ardian

Ketua Bidang Usaha Dana Rico Setyabudhy Handoko
Wakil Ketua Bidang Usaha Dana Ivan Kamajaya
Wakil Ketua Bidang Usaha Dana Nurhidayat Firmansyah
Wakil Ketua Bidang Usaha Dana Roy Anton

Ketua Bidang Penelitian & Pengembangan Hendri Camar Wijaya
Wakil Ketua Bidang Penelitian & Pengembangan Ousye Agnes
Wakil Ketua Bidang Penelitian & Pengembangan Nurlaila Kuspawanti
Wakil Ketua Bidang Penelitian & Pengembangan Adolf Hasiholan

Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Florenciano Hendricus Mutter
Wakil Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Visna Vulvonik
Wakil Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Pontas Sitanggang
Wakil Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Maria Anna Tobing

Ketua Bidang Sarana Prasarana dan Aset Teguh Supriyadi
Wakil Ketua Bidang Sarana Prasarana dan Aset Herson Nico S.
Wakil Ketua Bidang Sarana Prasarana dan Aset Indra Supriyana
Wakil Ketua Bidang Sarana Prasarana dan Aset Ari Aditya
Wakil Ketua Bidang Sarana Prasarana dan Aset Widi Nugroho

Badan Vertical Rescue

1. Ali Muksin
2. Mulyana

Badan Pemeriksa Keuangan dan Lembaga

1. Khoirul Anam
2. Daan Mustofa

Kaesang hingga Rocky Suka Panjat Tebing

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dalam acara ‘Konser Pilpres Santuy Ojo Rungkad PSI’ di Ballroom The Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Selasa (24/10/2023).
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep dalam acara ‘Konser Pilpres Santuy Ojo Rungkad PSI’ di Ballroom The Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Selasa (24/10/2023). (Tangkap layar kanal YouTube Partai Solidaritas Indonesia)

Kepengurusan Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) periode 2023-2027 dihuni tokoh-tokoh ternama di dalamnya.

Tokoh-tokoh tersebut antara lain, Kaesang Pangarep, Rocky Gerung, Giring Ganesha hingga Gubernur Jambi Al Haris.

Usai cara pengukuhan, Ketua Umum FPTI, Yenny Wahid pun membeberkan alasan pihaknya memasukkan tokoh-tokoh tersebut.

Salah satu alasannya karena mereka cinta olahraga panjat tebing dan berkomitmen memajukan olahraga panjat tebing Indonesia hingga terus berprestasi di kancah internasional.

“Jadi pertama secara simbolis dulu bahwa saat ini negara kita membutuhkan ruang-ruang, titik pertemuan yang bisa menyatukan banyak kepentingan dan olahraga menjadi ruang pertemuan di mana kita disatukan oleh satu tujuan, hanya untuk mencapai prestasi,” kata Yenny Wahid di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (4/3/2024).

“Saya senang sekali tokoh-tokoh ini mau membantu memajukan panjat tebing Indonesia dan mereka rata-rata pecinta alam, Kaesang suka manjat waktu kuliah, lalu Mas Rocky ya memang dia suka panjat tebing alam,”

“Jadi mereka semua tentu dari awal kita tanya komitmennya mau tidak sama-sama memajukan panjat tebing Indonesia? mereka bilang mau, ya sudah. Semoga ini jadi awal yang baik setelah pemilu, kita bangkit bersama lagi, bersatu lagi. Sekarang sama kepentingannya yaitu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” terangnya.

Soal program selama empat tahun ke depan, Yenny mengatakan bakal dibahas dalam rapat kerja nasional.

Sementara itu, untuk saat ini, FPTI fokus persiapan menuju Olimpiade Paris 2024.

Pasalnya, hingga saat ini sudah ada dua atlet panjat tebing Indonesia yang dipastikan tampil di Olimpiade Paris 2024, yakni Desak Made Rita Kusuma Dewi dan Rahmad Adi Mulyono.

Kans FPTI menambah atletnya ke Olimpiade Paris masih terbuka karena masih ada dua ajang kualifikasi lagi.

“Setelah ini rakernas. Nah setelah pelantikan kita adakan rapat kerja nasional membahas program 4 tahun kedepan dan bahas strategi olimpiade nanti seperti apa,” ujarnya.

Target Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum FPTI, Yenny Wahid saat diwawancarai usai pengukuhan kepengurusan FPTI periode 2023-2027 di Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (4/3/2024). Tribunnews/Abdul Majid
Ketua Umum FPTI, Yenny Wahid saat diwawancarai usai pengukuhan kepengurusan FPTI periode 2023-2027 di Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, Senin (4/3/2024). Tribunnews/Abdul Majid (Abdul Majid/Tribunnews.com)

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Marciano Norman, resmi melantik Pengurus Pusat Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) masa bakti 2023-2027.

Posisi Ketua Umum PP FPTI akan kembali dijabat oleh Zannuba Ariffah atau yang dikenal dengan nama Yenny Wahid.

Marciano Norman berharap, dalam periode kedua masa jabatan Yenny Wahid, panjat tebing Indonesia bisa bicara banyak di Olimpiade Paris 2024.

Pria kelahiran Banjarmasin itu menargetkan panjat tebing bisa meraih medali emas untuk debutnya di Olimpiade.

"Dalam perjalanan Olimpiade yang diikuti oleh Indonesia selama ini, tradisi medali emas selalu disumbangkan oleh cabang olahraga bulutangkis," kata Marciano Norman di Wisma Kemenpora, Senin (4/3/2024).

"Mari kita dukung dua atlet yang sudah lolos ke Olimpiade ini, bahwa pada Olimpiade Paris 2024 ini menjadi sejarah karena tidak hanya bulutangkis, tapi ada panjat tebing," sambungnya.

Pada Olimpiade Paris 2024, Indonesia telah mengamankan dua tiket untuk tampil di nomor speed.

Mereka adalah Rahmad Adi Mulyono dan Desak Made Rita Kusuma Dewi.

Rahmad Adi Mulyono mendapatkan tiket multievent akbar sejagad usai meraih medali emas IFSC Climbing Asian Qualifier 2023 di Jakarta.

Desak Made Rita Kusuma Dewi meraih tiket untuk tampil di ajang empat tahunan itu setelah tampil baik pada IFSC Korea Selatan 2022.

Lebih lanjut, Marciano Norman pun berharap FPTI terus melakukan pengembangan atlet di daerah untuk menjadi andalan di masa yang akan datang.

"Saya berharap ke depan, pengembangan panjat tebing di daerah semakin berkembang, karena dari atlet daerah ini akan mendapatkan atlet nasional," kata Marciano.

"Pada PON XXI Aceh dan Sumatra Utara, ini juga akan dipertandingkan akan muncul atlet baru yang nantinya akan menjadi atlet pelapis saat ini," paparnya.

FPTI Targetkan Dua Atlet Lagi Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum FPTI, Yenny Wahid mengatakan pihaknya masih terus mengoptimalkan dua atletnya lagi bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Untuk itu, dua kejuaraan yang masuk dalam kualifikasi Olimpiade Paris 2024 bakal diikuti atlet panjat tebing Indonesia.

“Kita lihat ya masih ada dua ajang lagi kualifikasi, satu di Eropa satu di China yang bisa diikuti. Kami berharap semoga dapat lagi dua tiket untuk atlet-atlet supaya bisa menjadi empat, itu harapan kami,” kata Yenny Wahid.

“Nah, karena kami masih punya banyak cadangan-cadangan yang tidak kalah hebatnya, bahkan secara prestasi mereka melebihi atlet yang sudah dapat tiket. Misal Frederick, Katibin, ada atlet banten juga Salsa (putri) itu punya potensi untuk bisa mendapatkan satu tiket lagi. Untuk putra sayangnya cuma satu juga tapi semoga bisa,” terangnya.

(Tribunnews.com/Chrysnha, Alfarizy AF, Abdul Majid)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas