Fajar/Rian Samai Rekor Legenda Ganda Putra Indonesia Jika Kawinkan Gelar All England dan Olimpiade
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Rian Ardianto, berpeluang menyamai rekor legenda badminton Tanah Air, Ricky Subagja dan Rexy Mainaky.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Rian Ardianto, berpeluang menyamai rekor legenda badminton Tanah Air, Ricky Soebagdja dan Rexy Mainaky.
Syaratnya, Fajar/Rian harus mengawinkan gelar All England 2024 dengan Olimpiade Paris 2024 pada Juli mendatang.
Diketahui, Fajar/Rian baru saja meraih gelar juara All England 2024 setelah mengalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Minggu (17/3/2024).
Bertanding di Arena Utilita Birmingham, Fajar/Rian menaklukkan Chia/Soh dengan skor 21-16 dan 21-16.
Gelar juara All England 2024 semakin memantabkan harapan Fajar/Rian untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.
Mengingat saat ini, Fajar/Rian berada di ranking tujuh kualifikasi yang merupakan zona aman untuk bersaing di Olimpiade Paris 2024.
Tentu, gelar juara All England 2024 menjadi modal penting bagi Fajar/Rian dalam menatap pesta olahraga terbesar se-dunia itu.
Baca juga: Update Ranking BWF: Jojo Melejit usai Juara All England 2024, Rinov/Pitha Naik Pasca-Orleans Masters
Peluang untuk mengikuti jejak Ricky/Rexy pun terbuka lebar.
Ya, Ricky/Rexy merupakan salah satu ganda putra terbaik yang pernah dimiliki Indonesia.
Lekat dalam ingatan, Ricky/Rexy berhasil menggabungkan gelar juara All England 1996 dengan Olimpiade 1996 Atlanta.
Dengan sejarah manis pendahulunya itu, diharapkan bisa memotivasi Fajar/Rian untuk bisa berbicara banyak di Olimpiade Paris 2024.
Baca juga: Hasil All England 2024 Bukti Bahwa PBSI Tak Diam Tetap Berkerja Untuk Memberikan Prestasi
Namun sebelum ke Olimpiade, nyatanya Fajar/Rian telah telah berhasil menyamai rekor Ricky/Rexy di ajang All England.
Fajar/Rian menyamai rekor Ricky/Rexy setelah berhasil back to back juara All England, yakni edisi 2023 dan 2024.
Sedangkan Ricky/Rexy berhasil menjuarai All England edisi 1995 dan 1996.