Pole Position MotoGP Portugal 2024 Menanti Marc Marquez Ikuti Jejak Manis Miguel Oliveira
MotoGP Portugal 2024 dalam perebutan pole position, Marquez sangat dijagokan untuk meraihnya dan diharap juga bisa mengikuti jejak Miguel Oliveira.
Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Hasil kualifikasi MotoGP Portugal 2024 nanti diharapkan Marc Marquez bisa melanjutkan kiprah manisnya seperti tahun 2023 lalu ketika dia mendapat pole position, Sabtu (23/3/2024).
Andai kakak Alex Marquez bisa meraih pole position MotoGP Portugal 2024, diperlukan konsistensi tinggi agar Marquez tidak mengulangi kesalahannya tahun 2023 lalu.
Di mana saat itu Marquez justru mengalami crash di awal balapan yang mencelekakan rider tuan rumah, Miguel Oliveira.
Demi menghindari hal seperti itu di MotoGP Portugal 2024, konsistensi Marquez ketika menunggangi Desmosedici tentu diuji.
Yap, kali ini Marquez mengarungi MotoGP Portugal 2024 dengan motor yang berbeda dari tahun 2023 di mana saat ia menyebabkan crash.
Bisa dikatakan kans Marquez dapat pole position kian terbuka untuk bisa mengikuti jejak Miguel Oliveira.
Untuk informasi, ketika MotoGP Portugal di Sirkuit Portimao debut di kelas MotoGP pada edisi tahun 2020, Oliveira medapat pole position.
Bukan hanya mendapat starting grid ideal, Oliveira kala itu juga langsung mendapat kemenangan dan naik podium utama.
Praktis, kala itu Oliveira mengikuti jejak Marquez sebagai rider yang ahli dalam menaklukkan sirkuit baru.
Sejauh ini, rider yang memiliki kiprah manis seperti Miguel Oliveira yaitu Fabio Quartararo.
Juara dunia MotoGP 2021 ini berhasil meraih pole sitter dan juga keluar sebagai juara pada edisi tahun 2022 lalu di Sirkuit Portimao.
Berbanding terbalik dengan yang dilakukan Marquez selama mengarungi balapan di Portimao.
Di mana Marquez baru kali pertama merasakan pole position MotoGP Portugal tahun 2023 lalu.
Baca juga: Rekor Pole Position MotoGP Portugal 2024 Cuma Hadir untuk Marc Marquez!
Namun capaian manis itu dikacaukan oleh Marquez sendiri gegara mengalami crash di awal balapan.