Hasil Proliga 2024 Hari Ini: Libas Garuda Jaya 3-0, Jakarta LavAni Puncaki Klasemen Tim Putra
Hasil Proliga 2024 hari ini, Jakarta LavAni duduki puncak klasemen setelah kalahkan Jakarta Garuda Jaya 3-0 di GOR Amongrogo.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Proliga 2024 Hari Ini, Kamis (25/4/2024), Jakarta LavAni Allo Bank Electric memetik kemenangan tiga set langsung dari Jakarta Garuda Jaya. Jakarta LavAni jadi pemuncak klasemen Proliga 2024 sektor putra.
Berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Jakarta LavAni langsung tancap gas mendominasi jalannya laga.
Walhasil, skuad asuhan Nicolas Vives mengamankan set pertama di kedudukan 25-16.
Upaya pantang menyerah diperlihatkan Jakarta Garuda Jaya yang bermaterikan pemain U20.
Pengalaman LavAni yang kemudian berbicara. Fahri Septian Putratama menggandakan keunggulan jadi 2-0 setelah mengakhiri perlawanan Garuda Jaya 25-22.
Di set penentu, LavAni memastikan kemenangan setelah mengakhiri perlawanan Garuda Jaya di kedudukan 25-20.
Dengan hasil ini, Jakarta LavAni sementara menduduki posisi puncak Klasemen Proliga 2024 putra dengan raihan 3 poin.
Laga LavAni melawan Garuda Jaya merupakan satu-satunya pertandingan dari sektor putra yang berlangsung di hari pertama Proliga 2024 seri Yogyakarta.
Setelah ini, dua laga dari sektor putri mempertemukan Jakarta BIN vs Jakarta Livin Mandiri dan Jakarta Pertamina Enduro vs Bandung BJB Tandamata.
Jalan Pertandingan Jakarta LavAni vs Jakarta Garuda Jaya
Jakarta LavAni berstatus tuan rumah di GOR Amongrogo, tampil menyakinkan di awal set pertama.
Middle blocker Jakarta LavAni, M Malizi memberikan dua poin beruntun bagi sang juara bertahan,
Sebaliknya, Garuda Jaya yang dipersiapkan untuk mengarungi AVC U20 Challange Juli mendatang, kesulitan untuk menembus tembok kokoh pertahanan LavAni.
Baca juga: Live Streaming Moji TV Proliga 2024 Hari Ini: LavAni vs Garuda Jaya Laga Pembuka, Jam 14.00 WIB
Beberapa kali spike yang dilepaskan opposite Garuda Jaya berusia 15 tahun, Fauzan Nibras, membentuk block yang dibangun Renan Buiatti, Hendra Kurniawan, maupun Mohammadreza Beik.
Jakarta Garuda Jaya sempat mengimbangi permainan Jakarta LavAni kedua papan skor menunjukkan angka 12-11.