KONI DKI Jakarta Berharap Pj Gubernur Bisa Lepas Jalan Sehat Perkenalan Kontingen PON 2024
Jalan sehat ini memperkenalkan para atlet DKI Jakarta yang akan tampil pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara (Sumut).
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
KONI DKI Jakarta Berharap Pj Gubernur Bisa Lepas Jalan Sehat Perkenalan Kontingen PON 2024
TRIBUNNEWS.COM - KONI DKI Jakarta menggelar jalan sehat pada Minggu, (16/6/2026)
Jalan sehat ini memperkenalkan para atlet DKI Jakarta yang akan tampil pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara (Sumut).
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono diharapkan melepas Jalan Sehat KONI DKI Jakarta.
"Seluruh atlet Pelatda PON DKI Jakarta sangat mengharapkan kehadiran Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dalam memberikan memotivasi atlet-atlet DKI Jakarta yang akan tampil di PON XXI/2024 Aceh-Sumut," kata Ketua Panitia Pelaksana Jalan Sehat KONI DKI Jakarta Anondo Eko dalam keterangannya pada Sabtu (15/6/2024).
Mereka sudah menjalani pelatda cukup panjang dalam rangka merebut kembali gelar juara umum
Jalan Sehat yang mengambil start dan finis di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta ini akan diikuti seluruh atlet PON DKI Jakarta dan juga atlet-atlet dari berbagai cabang olahraga serta masyarakat umum.
Diperkirakan bisa mencapai 1.500 hingga 2.000 peserta.
Momen Jalan Sehat ini menjadi penting karena akan dilakukan penandatanganan MoU Antara Badan Usaha Milik Daerah (BUMD, KONI Provinsi DKI Jakarta dan Atlet/Perwakilan Atlet PON XXI/2024.
"KONI DKI Jakarta mengucapkan terimakasih atas dukungan BUMD dalam memperiapkan atlet yang akan tampil di PON XXI Aceh-Sumut. Dukungan ini menambah semangat atlet dalam upaya mewujudkan target merebut gelar juara umum," tambah Wakil Ketua panitia jalan sehat KONI DKI Jakarta Hengky Silatang.