Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Final Four Proliga 2024 Lengkap Daftar Tim Lolos: BJB Antiklimaks, LavAni di Ambang Sejarah

Jadwal Final Four Proliga 2024 live MOJI TV dan Vidio mulai 4 Juli, BJB Tandamata rawan tulis cerita antiklimaks, LavAni menatap sejarah baru.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Jadwal Final Four Proliga 2024 Lengkap Daftar Tim Lolos: BJB Antiklimaks, LavAni di Ambang Sejarah
Instagram @moji.social
Jadwal Final Four Proliga 2024 - Logo PLN Mobile Proliga 2024 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal siaran langsung Final Four Proliga 2024 live MOJI TV dan Vidio, yang mulai menggelar pertandingan 4 Juli mendatang.

Final Four Proliga 2024 sebagai gerbang terakhir menuju partai Final, berlangsung dalam dua putaran.

Putaran 1 Final Four Proliga 2024 berlangsung di GOR Bung Tomo, Surabaya pada 4-7 Juli. Sedangkan Putaran 2, perebutan tiket Final Proliga 2024 berlangsung pada 11-14 Juli di GOR Jatidiri, Semarang.

Sejauh ini sudah ada enam tim yang dipastikan lolos ke Final Four. Dari sektor putra, Jakarta LavAni, Palembang Bank SumselBabel dan Jakarta STIN sudah menyegel tempat di empat besar.

Pevoli putri Jakarta Electric PLN, Tisya Amallya Putri (kanan) dan Putri Andya Agustina (kiri) berusaha menahan smes dari pevoli putri Jakarta Popsivo Polwan, Madison Kingdon Rishel dalam pertandingan Putaran II Series 6 PLN Mobile Proliga 2024 di GOR Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (14/6/2024). Tim voli putri Jakarta Electric PLN berhasil mengalahkan tim voli putri Jakarta Popsivo Polwan dengan skor 2-3 (25-14, 25-17, 24-26, 24-26, 16-18). SURYA/PURWANTO
Pevoli putri Jakarta Electric PLN, Tisya Amallya Putri (kanan) dan Putri Andya Agustina (kiri) berusaha menahan smes dari pevoli putri Jakarta Popsivo Polwan, Madison Kingdon Rishel dalam pertandingan Putaran II Series 6 PLN Mobile Proliga 2024 di GOR Ken Arok, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (14/6/2024). Tim voli putri Jakarta Electric PLN berhasil mengalahkan tim voli putri Jakarta Popsivo Polwan dengan skor 2-3 (25-14, 25-17, 24-26, 24-26, 16-18). SURYA/PURWANTO (Surya/Purwanto)

Satu kuota sisa diperebutkan oleh Jakarta Bhayangkara Presisi dan Jakata Pertamina Pertamax. 

Catatan bagi LavAni, sukses mereka lolos ke Final Four sekaligus menjaga asa untuk mengukir sejarah di Proliga 2024. Andai mereka kembali mengakhiri musim dengan trofi juara, maka tim voli milik Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini membukukan rekor fantastis.

Sepanjang sejarah Proliga bergulir, belum ada tim voli putra yang mampu merengkuh titel juara tiga musim beruntun. Dan LavAni berpeluang menjadi tim pertama.

Berita Rekomendasi

Sebab Jakarta LavAni Allo Bank merupakan raja di Proliga 2022 dan 2023.

Kemudian dari sektor putri, tiket Final Four Proliga 2024 sudah digenggam Jakarta Popsivo Polwan, Jakarta BIN, Jakarta Pertamina Enduro.

Satu tiket tersisa diperebutkan oleh sang juara bertahan, Bandung BJB Tandamata dan si pemegang rekor hattrick trofi Proliga, Electric PLN.

Posisinya Electric PLN diuntungkan karena masih menyimpan dua laga yang belum dilakoni. Sedangkan Bandung BJB Tandamata sudah memainkan seluruh laga di fase reguler.

Baca juga: Jadwal Proliga 2024: BIN vs Elektrik PLN, Yolla Yuliana Cs Bidik Tiket Final Four

Mereka bergantung kepada dua hasil laga sisa yang dimiliki Electric. Jika salah satu bisa menangkan, maka dipastikan Yolla Yuliana lah yang lolos ke babak selanjutnya.


Jika benar, maka dipastikan rekor Electric PLN sebagai satu-satunya tim voli putri yang pernah merengkuh trofi juara tiga musim beruntun, tetap terjaga.

Pasalnya jika Bandung BJB yang lolos ke Final Four, maka rekor Electric PLN berpeluang untuk dirusak. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas