FIBA World Cup Sukses, Indonesia Ajukan Diri jadi Tuan Rumah Ajang Basket Kelas Dunia Hingga 2030
Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP PERBASI) kembali mengajukan Indonesia sebagai tuan rumah ajang basket level dunia.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Muhammad Barir
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP PERBASI) kembali mengajukan Indonesia sebagai tuan rumah ajang basket level dunia.
PP PERBASI mengajukan Indonesia untuk menjadi tuan rumah ajang basket kelompok usia sampai tahun 2030.
Kepastian ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PP Perbasi, Nirmala Dewi, dalam konferensi pers yang berlangsung di Kantor Perbasi, Senayan, Jakarta, Selasa (2/7/2024).
Nirmala Dewi mengatakan bahwa PERBASI sudah berkomunikasi baik dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) maupun FIBA dalam pengajuan tuan rumah ini.
Satu ajang yang sudah diajukan oleh PP PERBASI adalah FIBA World Cup U-19 Women 2027 mendatang.
Nirmala percaya diri FIBA akan menyetujui proposal dari Perbasi. Terlebih, Indonesia terbukti sukses kala menggelar FIBA World Cup 2023.
"Kami mengajukan ke FIBA atas izin dari Kemenpora karena sudah bertemu Menpora saat itu bersama FIBA," ujar Nirmala.
"Pada prinsipnya disetujui karena kita pernah menyelenggarakan FIBA World Cup 2023 dan sangat sukses sekali," jelasnya.
Nirmala pun mengatakan, selain, FIBA World Cup U-19 2027, Perbasi juga mengajukan beberapa ajang hingga 2030 mendatang agar bisa digelar di Indonesia.
Dalam hal itu, Nirmala berharap Indonesia nanti bisa bicara banyak dan menorehkan prestasi.
"Pengajuannya sudah dilakukan (untuk) 2027, 2029, dan 2030 semua sudah Perbasi ajukan ke FIBA. Ada beberapa event yang kami ajukan, semuanya kelompok umur," ucap Nirmala.
"Levelnya dunia semua. Sekitar 3-4 event. Kejuaraan dunia saja biar anak-anak dapat lawan tanding dan pengalaman juga baik, tetapi kami tidak kejar pengalaman aja, juga mengejar prestasi," sambungnya.
Lebih lanjut, Nirmala mengatakan bahwa ajang kelompok umur dipilih karena peluang Timnas Basket Indonesia bermain terbuka lebar.
PERBASI berharap para pemain nantinya bisa mendapatkan pengalaman sebagai modal kala tampil level senior.
Nirmala menyebut jika pengumuman resmi FIBA terkait pemilihan tuan rumah FIBA World Cup U-19 2027 masih harus menunggu sekira 3 bulan.