5 Negara Asia Lolos Piala Dunia Voli U21 2025 Putra, Timnas Indonesia Bangkit dari Tidur Panjang
Sebanyak lima negara dari Benua Asia memastikan diri lolos ke Piala Dunia Voli U21 2025 putra, termasuk Timnas Indonesia.
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AVC
Timnas voli putra U20 Indonesia saat berhadapan dengan Hong Kong di Kejuaraan Voli Asia AVC U20 2024, Selasa (23/7/2024). Sebanyak lima negara dari Benua Asia memastikan diri lolos ke Piala Dunia Voli U21 2025 putra, termasuk Timnas Indonesia.
Berkaca dari sejarah, Timnas voli putra U20 Indonesia sudah pernah tampil satu kali di Piala Dunia Voli U21, yakni edisi 1989 silam.
Kala itu, Piala Dunia Voli U21 1989 digelar di Athena, Yunani, dan dimenangkan oleh Uni Soviet.
Sejak saat itu, Timnas voli putra U20 Indonesia tak pernah lagi tampil di Piala Dunia Voli U21.
Timnas voli putra U20 Indonesia akhirnya mampu mengulang momen apik tersebut di Piala Dunia Voli U21 2025.
Adapun untuk jadwalnya, Piala Dunia Voli U21 2025 bakal dihelat pada Agustus-September.
Untuk jadwal detail dan tuan rumahnya, FIVB selaku Federasi Voli Dunia belum memberikan informasi resminya.
5 Negara Asia Lolos ke Piala Dunia Voli U21 2025
Iran
Berita Rekomendasi
Korea Selatan
Jepang
Indonesia
Kazakhstan
Daftar Juara Piala Dunia Voli U21
1977: Uni Soviet
1981: Uni Soviet
1985: Uni Soviet