Hasil Voli SEA V League 2024: Indonesia Dilibas Vietnam 1-3, Tren Kekalahan Megawati Cs Berlanjut
Hasil pertandingan SEA V League 2024 putri leg kedua, Timnas voli putri Indonesia kalah dari Vietnam, Jumat (9/8/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
Situasi tersebut membuat Timnas voli putri Indonesia tertinggal 0-1 dari Vietnam.
Di awal set pertama, permainan Timnas voli putri Indonesia terlihat belum menyatu.
Dari segi serangan maupun defence masih kalah jauh dari Vietnam.
Timnas voli putri Indonesia akhirnya mampu membuka poin lewat spike yang dilakukan Megawati.
Namun, hal itu masih belum bisa meningkatkan agresivitas serangan Timnas voli putri Indonesia.
Sebaliknya, poin demi poin berhasil didapat Vietnam, Timnas voli putri Indonesia tertinggal 3-8.
Time out diambil Chamnan Dokmai guna memutus poin Vietnam.
Permainan Timnas voli putri Indonesia nyatanya belum bisa berkembang, bahkan sempat diwarnai salah rotasi.
Chamnan Dokmai kembali mengambil time out di kedudukan 10-16.
Laju positif Vietnam tak terbendung, Megawati cs menutup set pertama dengan kekalahan 15-25 dalam tempo 23 menit.
Lanjut ke set kedua, permainan Timnas voli putri Indonesia tampak mengalami progres yang cukup signifikan.
Sempat tertinggal di awal, Timnas voli putri Indonesia langsung bisa menyamakan kedudukan, bahkan mampu menyalip.
Sisi bertahan Timnas voli putri Indonesia terlihat lebih solid, serangan yang mereka bangun juga lebih agresif.