Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

An Se-Young Mundur, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis Tatap Japan Open 2024

Gregoria juga berpeluang besar meraih juara usai An Se-Young, kompetitornya di Olimpiade Paris resmi mundur dari Japan Open 2024.

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in An Se-Young Mundur, Gregoria Mariska Tunjung Optimistis Tatap Japan Open 2024
Instagram @bwf.official
Gregoria Mariska Tunjung dan An Se-young sesaat setelah bertanding di semifinal Olimpiade Paris 2024, Minggu (4/8/2024). 

An Se-Young Mundur, Gregoria Mariska Optimistis Tatap Japan Open 2024

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Atlet bulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung kian optimistis menatap Japan Open 2024.

Pebulutangkis berusia 25 tahun itu tampak percaya diri usai meraih medali perunggu di Olimpiade Paris 2024.

Tak hanya itu, Gregoria juga berpeluang besar meraih juara usai kompetitornya di Olimpiade Paris resmi mundur dari Japan Open 2024.

Kompetitor yang dimaksud adalah atlet tunggal Korea Selatan An Se-Young.

Dilansir dari bwfsoftware, keputusan mundurnya An Se-young dari Japan Open 2024 dilakukan Senin (12/8/2024).

Berita Rekomendasi

Kendati atlet berjuluk Bocah Ajaib itu resmi mundur, Gregoria mengaku tidak ingin terlalu percaya diri.

Pasalnya, lanjut Gregoria, masih ada beberapa unggulan lainnya yang patut diwaspadai.

"Semoga sih (berpeluang juara)," kata Gregoria, kepada awak media di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.

"Tapi kan masih ada beberapa pemain unggulan yang turun. Saya blm liat drawingnya, jadu saya berharap apapun hasilnya nanti maksimal," paparnya.

Perempuan yang akrab disapa Jorji itu pun menyebut jika dirinya ingin segera melupakan euforia usai meraih medali perunggu di Olimpiade Paris 2024.

Jorji tidak ingin dirinya terlena sehingga bisa saja membuat performa justru menurun di Japan Open 2024.

"Saya mau coba lupakan euforia karena kemarin dapat perunggu di olimpiade. Saya mau ada tantangan baru, takutnya kayak kemarin, momennya lagi enak tapi aku off, jadi saya turun lagi," kata Jorji.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas