Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Update Daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2024: Rinov/Pitha Gak Jadi Main, Susul Fajar/Rian

Daftar wakil Indonesia yang akan turun di Korea Open 2024 terlihat ada perubahan per hari ini, Jumat (16/8/2024), Rinov/Pitha gak jadi main.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Update Daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2024: Rinov/Pitha Gak Jadi Main, Susul Fajar/Rian
PBSI/Badmintonphoto/Mikael Ropars
Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari gagal melaju ke perempatfinal Olimpiade Paris 2024 seusai takluk dari wakil tuan rumah, Thom Gicquel/Delphine Delrue, dalam pertandingan penentu di fase grup A, Senin (29/7/2024). Daftar wakil Indonesia yang akan turun di Korea Open 2024 terlihat ada perubahan per hari ini, Jumat (16/8/2024), Rinov/Pitha gak jadi main. 

TRIBUNNEWS.COM - Daftar wakil Indonesia yang akan turun di Korea Open 2024 terlihat ada perubahan, per hari ini, Jumat (16/8/2024).

Setelah sebelumnya ada empat pemain yang batal tampil, kini satu amunisi Indonesia turut menarik diri dari Korea Open 2024.

Mereka adalah pasangan ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Praktis, Rinov/Pitha batal melakoni turnamen di bulan Agustus.

Mengingat sebelumnya, Rinov/Pitha yang belum lama ini tampil di Olimpiade Paris 2024 juga menyatakan mundur dari Japan Open 2024.

Diketahui, Japan Open 2024 menjadi turnamen pertama yang dihelat setelah Olimpiade Paris 2024, bakal berlangsung pada 20-25 Agustus.

Sedangkan Korea Open 2024 dihelat tepat setelah Japan Open 2024, yakni 27 Agustus hingga 1 September mendatang.

Baca juga: Serba-Serbi Kejutan Badminton Pasca-Olimpiade: Yuta Sudah Menikah, Isu 30 Atlet Pensiun

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Daftar wakil Indonesia yang akan turun di Korea Open 2024 terlihat ada perubahan per hari ini, Jumat (16/8/2024), Rinov/Pitha gak jadi main. (Dok. PBSI)
BERITA TERKAIT

Dengan mundurnya Rinov/Pitha, maka mereka menyusul langkah empat rekannya yang telah lebih dulu batal tampil di Korea Open 2024.

Yakni tunggal putri Putri Kusuma dan Komang Ayu, serta dua ganda putra Fajar Alfian/Rian Ardianto dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Dengan begitu, Indonesia hanya menurunkan sembilan wakil di turnamen BWF World Tour Super 500 itu.

Untuk lebih lengkapnya, berikut update wakil Indonesia yang akan turun di Korea Open 2024.

Baca juga: Hasil Lengkap Final Korea Open 2023: Indonesia Paceklik Juara, China Borong 2 Gelar

Update Daftar Wakil Indonesia di Korea Open 2024

Tunggal Putra

- Jonatan Christie
- Anthony Sinisuka Ginting
- Chico Aura Dwi Wardoyo

Tunggal Putri

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas