Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Raden Isnanta Lepas Timnas Pelajar BLiSPI Indonesia U-12 Berlaga di Universal Youth Cup China

Badan Liga Sepakbola Pelajar Indonesia (BLiSPI) mengirim tim sepakbola putri U-12 mewakili Indonesia untuk berlaga di turnamen International Youth Cup

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Raden Isnanta Lepas Timnas Pelajar BLiSPI Indonesia U-12 Berlaga di Universal Youth Cup China
Tribunnews/Abdul Majid
Caption: Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora, Raden Isnanta foto bersama Timnas sepakbola BLiSPI putri U-12 mewakili Indonesia untuk berlaga di turnamen International Youth Cup (UYC), Kemenpora, Senayan, Jakarta, Minggu (18/8/2024). Tribunnews/Abdul Majid 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Badan Liga Sepakbola Pelajar Indonesia (BLiSPI) mengirim tim sepakbola putri U-12 mewakili Indonesia untuk berlaga di turnamen International Youth Cup (UYC), Ganzhou, China, 21-24 Agustus 2024.

Sebelum menjadi sebuah Timna putri U-12 ini, BLiSPI telah melakukan seleksi secara ketat dari berbagai daerah.

Hasil seleksi terpilih 14 pesepakbola putri yang siap mewakili Indonesia tampil pada UYC 2024.

Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora, Raden Isnanta mengatakan bahwa BLiSPI diundang langsung dari pihanya penyelenggara untuk bisa mengikuti UYC.

“Secara umum ini lebih dari dua bulan sudah kami siapkan dan perlu kami sampaikan juga ini program CIYEC. Saya baru saja pulang dari China, program yang sama tapi untuk bidang kewirausahaan dan bidang pemuda. Jadi program ini bukan cuma urusi sepakbola tapi ada di sektor ekonomi, wisata, budaya dan saya baru pulang dari China soal bidang kewirausahaan, pemuda dan sekarang kita giliran berangkatkan di bidang sepakbola putri,” kata Raden Isnanta dalam pelepasan Tim Indonesia putri U-12 di Kemenpora, Senayan, Jakarta, Minggu (18/8/2024).

“Ini sudah diseleksi, bekerja sama dengan BLiSPI dan BLiSPI ini langsung ditunjuk oleh tuan rumah China. Artinya BLiSPI sudah tercatat sebagai badan yang membina usia muda terdengar sampai internasional,”

Berita Rekomendasi

“Artinya juga BLiSPI terpilih karena melihat rekam jejak dan BLiSPI melapor ke pemerintah dan kami segera bergerak sekitar 2 bulan karena sudah ada jaringan di berbagai daerah sehingga BLiSPI tidak ada kesulitan untuk cari pemain,” terangnya.

Mengenai target, Raden Isnanta tak mematok untuk bisa meraih juara.

Dalam usia pembinaan ini, ia hanya berharap para pemain bisa mendapatkan pengalaman sehingga bisa meningkatkan kualitas saat bermain.

Terlebih dalam ajang ini juga tidak bisa melihat lawan seperti apa karena sulit mencari rekam jejak tim lainnya.

“Karena ini masih dalam tatanan akar rumput kita tidak menargetkan secara terukur dalam bentuk juara, tapi saya ingin ada kemauan yang luar bisa dari anak-anak saat bertanding. Ini jadi pengalaman yang berharga, syukur-syukur bisa juara,” ujar Isnanta.


“Jujur tim putri kita kan belum punya ukuran yang konkret soal peta kekuatan lawan berbeda dengan tim senior putri yang bisa melihat kekuatan lawan. Jadi ya kita harus optimis saja, bahwa pemain muda kiat sudah siap dengan talenta yang keren dan siap diadu dengan negara lain,” pungkasnya.

Setelah dilepas di Kemenpora, Timnas pelajar BLiSPI Indonesia U-12 bakal bertolak ke China pada esok hari, Senin (19/8/2024) pukul 09.00 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas