Sorotan Japan Open 2024: Laga Terakhir Yuta Watanabe/Arisa Higashino Mentok di Perempat Final
Pasangan ganda campuran terbaik Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino mengakhiri petualangan selama 7 tahun dengan mentok di babak perempat final.
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
Yuta Watanabe tetap akan berkiprah di sektor ganda campuran.
Bedanya, ia akan meniti jalan dengan pasangan yang berbeda.
Ia tak akan lagi ditemani Arisa Higashino untuk tampil di sektor tersebut.
Yuta Watanabe nantinya akan dipasangkan dengan Maya Taguchi.
Sementara itu, Arisa Higashino akan hijrah ke sektor lainnya.
Arisa bakal terjun di nomor ganda putri.
Ia akan berpasangan dengan Ayako Sakuramoto.
Yuta/Arisa telah memberikan yang terbaik bagi negaranya.
Baca juga: Terjebak Dalam Gaya Bermain Alex Lanier, Chico Aura Gagal Raih Tiket Perempat Final Japan Open 2024
Demikian pula yang dirasakan pelatih mereka, Jeremy Gan, yang menangani Yuta/Arisa sejak 2018 lalu.
"Ini merupakan 7 tahun terindah bisa melatih mereka. Saya sangat senang melihat mereka mencapai apa yang sudah mereka dapatkan sejak 2018," ucap Jeremy Gan dikutip dari The Star.
"Ada banyak momen tak terlupakan. Namun medali perunggu Olimpiade Paris menjadi spesial karena mereka harus melewati banyak rintangan untuk meraihnya."
"Mereka masih akan bermain dengan pasangan yang berbeda, tetapi mereka juga akan tetap menghargai pencapaian yang sudah didapatkan sejauh ini."
"Harapan saya, mereka akan menemukan pencapaian terbaik lainnya," sambungnya.
(Tribunnews.com/Guruh)