Update Hasil China Open 2024: Kandaskan Kompatriot Axelsen, Jojo Temani Ginting ke 16 Besar
Update hasil badminton China Open 2024 tunggal putra, Jojo melaju ke 16 besar setelah mengalahkan wakil Denmark, Rasmus Gemke, Rabu (18/9/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Gemke dengan pengamatannya yang baik berhasil membiarkan pukulan Jojo yang terlalu deras mengarah ke luar lapangan.
Tak hanya itu, Jojo yang terlalu berambisi menyerang malah sering mati sendiri akibat pukulannya yang membentur net.
Jojo banyak kehilangan poin sendiri, kedudukan imbang 18-18.
Beruntung, serangan Jojo berupa smes-smes keras mampu menjadi penyelamat.
Defence Gemke yang kurang begitu solid membuat Jojo menutup gim pertama 22-20.
Di gim kedua, Jojo langsung mendominasi jalannya pertandingan dengan meraup dua poin beruntun.
Penguasaan lapangan Jojo terlihat lebih baik ketimbang gim pertama.
Sempat susul-menyusul, Jojo menutup jeda gim kedua dengan keunggulan 11-10.
Defence ciamik sukses diperlihatkan Jojo.
Gemke dibuat frustasi setelah serangan bertubi-tubi yang ia lancarkan malah gagal membuahkan poin.
Pukulan Gemke yang membentur net menjadi poin penutup gim kedua.
Jojo menyudahi gim kedua dengan kemenangan 21-18.
(Tribunnews.com/Isnaini)