Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Gilang Widya Mau Bikin Sekolah Khusus Balap Motor, Fokus Kembangkan Pebalap Muda

Gilang bertemu dengan pebalap Gresini Racing Team, Alex Marquez yang bersiap tampil pada MotoGP 2024 Mandalika.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Tribunnews/Abdul Majid
Pebalap motoGP, Alex Marquez saat foto bersama dengan founder MS Glow, Gilang Widjaya Pranama di Jakarta International E-Prix, Ancol, Jakarta, Rabu (25/9/2024),
Tribunnews/Abdul Majid
Founder MS Glow, Gilang Widya Pramana  saat diwawancarai usai bertemu dengan pebalap Gresini Racing Team,  Alex Marquez di Jakarta International E-Prix, Ancol, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

Gilang Widya Mau Bikin Sekolah Khusus Balap Motor, Fokus Kembangkan Pebalap Muda

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Founder MS Glow, Gilang Widya Pramana terus menggencarkan kiprahnya di dunia otomotif Indonesia.

Setelah mendirikan MS Glow For Men Racing Team dan memperpanjang kontrak dengan tim MotoGP Gresini Racing Team, Gilang juga berencana bisa membuat sekolah balap.

Sekolah balap ia dirikan untuk mengasah kemampuan para pebalap muda Tanah Air.

“Ya, itu benar (buat Akademi-red. Jadi ke depan rider kita si Rama kan usia 16 tahun dan tahun depan di Mandalika Racing Series kita kan lagi tambah dua motor untuk 250cc, dan satu motor 125 cc untuk usia talent 8-12 tahun. Ya memang kita fokusnya di usia muda, yang mana kita akan dorong fasilitas mereka baik secara finansial, pengalaman karena ada coach dari rider kita sendiri Dimas Eki,” kata Gilang di Jakarta International E-Prix, Ancol, Jakarta, Rabu (25/9/2024).

“Ke depan kita ingin MS Glow For Men ini bisa buat sebuah event yang menggerakan untuk anak usia muda untuk bisa jadi pebalap dan goal ke depan kita bisa buat sekolah untuk event balapan,” sambungnya.

BERITA REKOMENDASI

Lebih lanjut, Gilang juga membeberkan bahwa dirinya kini sudah mendirikan sekolah drifting.

Di mana sekolah tersebut banyak menarik minat dari anak-anak muda.

“Saya juga punya sekolah drifting, saya leader di sana. Kita ada sirkuit juga. Sekarang total muridnya sudah 1.000 kalau tidak salah dan banyak gamers, dan rencana kedepan kita akan banyak fokus di motor,” pungkasnya.

Sementara itu, pada acara pagi ini, Gilang bertemu dengan pebalap Gresini Racing Team, Alex Marquez yang bersiap tampil pada MotoGP 2024 Mandalika.

MS Glow jadi salah satu sponsor yang mendukung pejuang pebalap kelahiran Spanyol 28 tahun silam tersebut.

“Tentunya kita sudah tiga tahun bekerja sama dan akan bantu lagi di tahun depan. Untuk nilai kontrak dirhasikan lah. Intinya selama semusim untuk bisa masuk di MotoGP itu ya biayanya tidak murah,” pungkasnya.

 

 

 

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas