Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Final Macau Open 2024, Dejan/Gloria Kalah Straight Game dari Wakil China

Hasil final Macau Open 2024 dari sektor ganda campuran, wakil Indonesia Dejan/Gloria kalah dari pasangan China, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui 21-15, 21-18

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Hasil Final Macau Open 2024, Dejan/Gloria Kalah Straight Game dari Wakil China
Instagram @dejanfz
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja ketika bertanding di BWF World Championhsips 2023. - Hasil final Macau Open 2024 dari sektor ganda campuran, wakil Indonesia Dejan/Gloria kalah dari pasangan China, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui 21-15, 21-18, Minggu (29/9/2024) siang. 

TRIBUNNEWS.COM - Hasil final Macau Open 2024 dari sektor ganda campuran, wakil Indonesia Dejan Ferdiansyah/Gloria Wmanuelle Widjaja kalah dari pasangan China, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui, Minggu (29/9/2024) siang.

Berlangsung di Macao East Asian Games Dome, Dejan/Gloria harus mengakui keunggulan wakil China, Guo/Chen straight game (dua set) langsung.

Dejan/Gloria kalah dengan perolehan 21-15 dan 20-18. Pada set kedua, wakil Indonesia unggulan 3 tersebut sejatinya hampir meraih kemenangan setelah unggul.

Namun, kesalahan individu yang bergantian dari Dejan/Gloria membuat gelar juara Macau Open 2024 berpihak kepada Guo/Chen.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja ketika bertanding di China Open 2024 babak perempat final melawan Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin (Malaysia), Jumat (20/9/2024).
Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja ketika bertanding di China Open 2024 babak perempat final melawan Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin (Malaysia), Jumat (20/9/2024). (pbsi.id)

Jalannya Pertandingan

Di awal set pertama, Dejan/Gloria tertinggal tiga angka atas pasangan China, Guo/Chen.

Permainan Indonesia dibalas dengan agresi yang dilancarkan oleh pemain China. Guo/Chen unggul 6-4 dari Dejan/Gloria.

BERITA REKOMENDASI

Sebelum interval pertama, laga berjalan cukup sengit. Dejan/Gloria bermain dengan bola-bola pendek menyasar sisi net, namun upaya itu tidak efektik.

Guo/Chen unggul lima angka dari Dejan/Gloria pada interval pertama dengan skor 11-6.

Baca juga: Jadwal Final Macau Open 2024: Dejan/Gloria & Sabar/Reza Berjuang Rebut Gelar Juara

Setelah interval, permainan mereka Dejan/Gloria tidak berubah dengan mengandalkan bola dekat net.

Tapi, dua kesempatan justru membuat kehilangan momentum yang menyebabkan wakil China mendapaykan poin 14-7.

Intensitas permainan mulai meningkat setelah itu, rally panjang terjadi. Dejan/Gloria bertahan dengan baik.


Permainan menyilang dan netting yang baik membuat mereka mendapatkan 3 poin untuk mengejar ketertinggalan 10-14.

Namun sayang, momentum itu hilang, pengembalian bola yang terlalu keras dari Gloria menyebabkan out sehingga pindah serve.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas