Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Siaran Langsung Final Macau Open 2024 Hari Ini: Beban Dua Jagoan Terakhir Indonesia

Simak jadwal siaran langsung final Macau Open 2024 yang bakal digelar hari ini, Minggu (29/9/2024) mulai jam 12.00 waktu setempat alias 11.00 WIB.

Penulis: Dwi Setiawan
zoom-in Jadwal Siaran Langsung Final Macau Open 2024 Hari Ini: Beban Dua Jagoan Terakhir Indonesia
Instagram @badminton.ina
Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja ketika bertanding di China Open 2024 babak 16 besar melawan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia), Kamis (19/9/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal siaran langsung final Macau Open 2024 yang bakal digelar hari ini, Minggu (29/9/2024) mulai jam 12.00 waktu setempat alias 11.00 WIB.

Dari 10 pebulu tangkis yang akan tampil di final Macau Open 2024, dua diantaranya merupakan wakil Indonesia.

Ya, kontingen bulu tangkis Indonesia setidaknya mampu mengirimkan dua wakil terbaiknya untuk tampil di final Macau Open 2024 hari ini.

Wakil pertama Indonesia yang bakal tampil yakni Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja di nomor ganda campuran.

Baca juga: Fakta Macau Open 2024: Gloria Widjaja Punya Kenangan Manis, Indonesia Minim Jawara

Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, di perempatfinal China Open 2024, didi Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, Jumat (20/9/2024).
Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, di perempatfinal China Open 2024, didi Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, Jumat (20/9/2024). (PBSI)

Dalam laga perebutan gelar Macau Open 2024, duet Dejan/Gloria bakal menghadapi unggulan kelima China, Gou Xin Wa/Cheng Fang Hui.

Kebetulan, laga final Macau Open 2024 khususnya ganda campuran bakal digelar sebagai duel pembuka nantinya.

Gloria yang tercatat pernah memenangkan Macau Open pada tahun 2014 dengan pasangan berbeda tentu ingin mengulangi capaian yang sama tahun ini.

BERITA REKOMENDASI

Dan laga melawan Gou Xin Wa/Cheng Fang Hui bakal jadi ujian terakhir bagi Gloria sebelum mengangkat gelar kedua Macau Open dengan pasangan berbeda.

Jika mampu mempertahankan performa terbaik dalam dua turnamen terakhir di final Macau Open 2024 hari ini.

Rasanya bukan hal mustahil bagi Dejan/Gloria untuk membuka keran gelar juara wakil Indonesia dari Macau Open 2024.

Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman/Reza Pahlevi.
Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman/Reza Pahlevi. (Instagram @boy.gutama)

Lalu, wakil kedua Indonesia yang juga akan berjuang meraih gelar berasal dari nomor andalan yakni ganda putra.

Ialah pasangan Sabar Karyaman/Reza Pahlevi yang merupakan unggulan kedua turnamen yang akan berjuang.


Sama dengan Dejan/Gloria, pasangan Sabar/Reza juga akan bertarung memperebutkan gelar melawan wakil China, Chen Xu Jun/Liu Yi.

Jika Dejan/Gloria akan memainkan laga final pada duel pembuka, maka Sabar/Reza baru bermain di laga penutupan final Macau Open 2024.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas