Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Piala Suhandinata 2024 Hari Ini: Indonesia vs Sri Lanka Jam 11.30 WIB, Dominasi Garuda Muda

Jadwal Piala Suhandinata 2024 alias Kejuaraan Dunia Junior Beregu Campuran lanjut ke hari kedua, Indonesia vs Sri Lanka pukul 11.30 WIB.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Piala Suhandinata 2024 Hari Ini: Indonesia vs Sri Lanka Jam 11.30 WIB, Dominasi Garuda Muda
PBSI
Jadwal Piala Suhandinata 2024 Hari Ini: Indonesia vs Sri Lanka Jam 11.30 WIB, Dominasi Garuda Muda - Mutiara Ayu Permatasari, bertanding di perempat final Badminton Asia Junior Championships 2023 melawan wakil China, Huang Lin Ran, JUmat (14/7/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal badminton Piala Suhandinata 2024 alias Kejuaraan Dunia Junior Beregu Campuran lanjut masuk hari kedua, Selasa (1/10/2024).

Pertandingan lanjutan gelaran Piala Suhandinata mempertemukan Indonesia vs Sri Lanka hari ini mulai pukul 11.30 WIB.

Badminton Lovers yang ingin menyaksikan perjuangan skuad Garuda Muda di Piala Suhandinata 2024 bisa melalui tayangan youtube BWF TV.

Untuk informasi, tayangan BWF TV yang menyuguhkan pertandingan Piala Suhandinata dapat diakses secara gratis.

Opsi lain untuk mengawal perjuangan delegasi Merah-Putih siang nanti di Piala Suhandinata 2024 bisa melalui live score.

Indonesia yang mengandalkan pemain muda bakal melanjutkan dominasinya setelah full senyum menang pada hari pertama kemarin hari Senin (30/9/2024).

Bagaimana tidak, Mutiara Ayu dan kolega berhasil menyapu bersih seluruh pertandingan dari dua laga yang berbeda.

Berita Rekomendasi

Ya, Indonesia pada hari pertama Piala Suhandinata 2024 melakoni dua pertandingan melawan Macau China kemudian lanjut jumpa Kepulauan Mariana Utara.

10 wakil yang di utus tampil di masing-masing pertandingan melakukan tugasnya dengan baik di Piala Suhandinata 2024.

Ketika bertemu dengan Macau China, Mutiara cs berhasil menyapu bersih kemenangan tanpa kecolongan satu set pun.

Ini membuktikan bahwa memang Indonesia cukuo mendominasi dalam fase grup Piala Suhandinata 2024.

Taji untusan Merah-Putih berlanjut ketika bersua dengan Kepualauan Mariana Utara.

Fakta Indonesia di atas kertas lebih di unggulkan ketimbang delegasi tersebut, Garuda Muda langsung membuktikan kelasnya.

Baca juga: Hasil Piala Suhandinata 2024: Indonesia Bungkam Macau di Laga Perdana

Benar saja, hasil manis dari Macau China kembali dibukukan ketika bersua dengan Kep. Mariana Utara.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas