Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Rajai 5 Sektor Dalam Ranking BWF 2024 Terbaru, China Ulang Era Kejayaan 12 Tahun Silam

China merajai lima sektor dalam ranking BWF 2024 terbaru, Senin (7/10/2024), era kejayaan 12 tahun silam terulang.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Rajai 5 Sektor Dalam Ranking BWF 2024 Terbaru, China Ulang Era Kejayaan 12 Tahun Silam
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Ekspresi pebulu tangkis tunggal putri China, Chen Yu Fei usai mengalahkan pebulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon pada babak final Indonesia Masters di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022). China merajai lima sektor dalam ranking BWF 2024 terbaru, Senin (7/10/2024), era kejayaan 12 tahun silam terulang. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

TRIBUNNEWS.COM - China merajai lima sektor dalam ranking BWF 2024 terbaru, Senin (7/10/2024).

Ranking satu dunia dari lima sektor berbeda ditempati oleh pebulu tangkis asal China.

Di tunggal putra, ranking satu dunia ditempati Shi Yuqi.

Untuk ranking satu dunia tunggal putri, dihuni oleh Chen Yufei.

Lalu ada Liang Wei Keng/Wang Chang yang berstatus ganda putra ranking satu dunia.

Kemudian, ada Chen Qing Chen/Jia Yi Fan sebagai ganda putri ranking satu.

Adapun di sektor ganda campuran, ranking satu dunia ditempati Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Pasangan pebulu tangkis ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berpose untuk difoto usai mengalahkan pasangan pebulu tangkis ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino dalam babak final Kapal Api Group Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023). Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong menjadi juara ganda campuran Kapal Api Group Indonesia Open 2023 setelah mengalahkan pasangan Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino dengan skor 21-14 dan 21-11. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pasangan pebulu tangkis ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berpose untuk difoto usai mengalahkan pasangan pebulu tangkis ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino dalam babak final Kapal Api Group Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023). China merajai lima sektor dalam ranking BWF 2024 terbaru, Senin (7/10/2024), era kejayaan 12 tahun silam terulang. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

Baca juga: Jadwal Badminton BWF World Junior Championships 2024 Hari Ini, 11 Wakil Indonesia Beraksi

Berita Rekomendasi

Situasi tersebut lantas menyuguhkan fakta menarik.

China berhasil mengulang era kejayaan 12 tahun silam.

Untuk pertama kalinya sejak 20 September 2012, ranking satu dunia dari lima sektor kembali dihuni oleh pebulu tangkis asal China.

Salah satu pemain yang menjadi bukti kejayaan China kala itu adalah Lin Dan.

Kini, kejayaan Lin Dan sebagai tunggal putra ranking satu dunia mampu diteruskan oleh Shi Yuqi.

Baca juga: Update Ranking BWF 2024: An Se-young Turun Takhta dari Peringkat 1 Dunia, Jojo & Ginting Kompak Naik

Adapun untuk rilis resminya, ranking terbaru BWF 2024 bakal dirilis besok, Selasa (8/10/2024).

  • 8 Oktober 2024

Tunggal Putra: Shi Yuqi

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas