Head to Head Gregoria vs An Se-young Jelang Semifinal Denmark Open 2024, Jorji Tatap Misi Sulit
Gregoria Mariska Tunjung dihadapkan dengan misi sulit jelang melawan An Se-young di semifinal Denmark Open 2024, Sabtu (19/10/2024).
Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, dihadapkan dengan misi sulit jelang tampil di semifinal Denmark Open 2024, Sabtu (19/10/2024).
Di semifinal Denmark Open 2024, Gregoria akan berhadapan dengan wakil Korea Selatan, An Se-young.
Mengapa dikatakan misi sulit?
Karena jika menilik head to head keduanya, Gregoria mempunyai catatan pertemuan yang kurang baik saat berhadapan dengan An Se-young.
Dalam delapan pertemuannya, atlet yang akrab disapa Jorji itu belum pernah meraih kemenangan.
Terakhir, Jorji kalah dari An Se-young saat melakoni partai semifinal Olimpiade Paris 2024.
Kala itu, Jorji kalah dengan skor akhir 21-11, 13-21, 16-21.
Kekalahan itu membuat mimpi Jorji untuk bisa tampil di final Olimpiade Paris 2024 ambyar.
Baca juga: Hasil Semifinal Denmark Open 2024 Momentum Putri KW dan Gregoria Cetak Sejarah
An Se-young akhirnya berhasil meraih medali emas Olimpiade Paris 2024.
Sementara Jorji hanya bisa membawa pulang medali perunggu.
Secara terang-terangan, Jorji menilai An Se-young sebagai lawan berat.
Namun, An Se-young bertekad untuk mengerahkan kemampuan terbaiknya.
"Besok di babak semi final saya akan menghadapi An Se Young. Terakhir kami berjumpa di Olimpiade, pastinya dia akan menjadi lawan yang cukup berat buat saya," kata Jorji, dikutip dari djarumbadminton.
"Namun, saya ingin mencoba yang terbaik buat besok, ingin menikmati permainan dengan semangat juang yang tinggi, dan semoga hasilnya lebih baik," tambahnya.
Baca juga: Gestur An Se-young Cueki Pelatih di Denmark Open 2024, Buang Muka Saat Diberi Instruksi