Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hendra Setiawan Ungkap Sinyal Pensiun, Denmark Open 2024 Jadi Tur Eropa Terakhir

Hendra Setiawan kembali mengungkap sinyal soal pensiun dari dunia bulu tangkis, sebut Denmark Open 2024 sebagai tur Eropa terakhir.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Hendra Setiawan Ungkap Sinyal Pensiun, Denmark Open 2024 Jadi Tur Eropa Terakhir
PBSI
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ketika beraksi di babak perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2023 melawan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea). Hendra Setiawan kembali mengungkap sinyal soal pensiun dari dunia bulu tangkis, sebut Denmark Open 2024 sebagai tur Eropa terakhir. 

Beberapa netizen menyampaikan perasaan sedihnya.

Namun, juga ada netizen yang melontarkan kalimat godaan kepada Hendra.

Hendra memang menyebut Denmark Open 2024 sebagai turnamen Eropa tahun ini, namun bisa saja tahun depan ia masih akan berpetualang di dunia bulu tangkis.

Baca juga: Daftar Sementara Pebulu Tangkis Lolos BWF World Tour Finals 2024, Ginting dan Jojo Terancam

"Baca kalimat yg terakhir kok sedih ya," tulis @ady_put***

"Belom siap baca kata2 berpisah," tulis @___opp***

"Koh minimal ampe all england 2025 plisss, sekalian perayaan 20th partisipasi kohen di all england. daddies pensiun, nanti nonton siapa donggggg," tulis @annisabalqisw.

"Turnamen eropa terakhir tahun ini kan?!," tulis @sterzm***

BERITA REKOMENDASI

Sayangnya, Hendra/Ahsan meraih hasil yang kurang apik saat tampil di Denmark Open 2024.

Langkah pasangan berjuluk The Daddies itu sudah terhenti di 32 besar.

Berbicara soal umur,  The Daddies memang tak lagi muda.

Hendra telah berusia 37 tahun, sedangkan Ahsan kini berumur 34 tahun.

Maka dari itu, banyak pihak yang sering menyinggung kapan mereka pensiun.


Sejauh ini, The Daddies masih disibukkan dengan sederet turnamen BWF World Tour.

Hanya saja, The Daddies memang dihadapkan dengan grafik performa yang bisa dikatakan menurun.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas