Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

PBSI-nya Korea Lakukan Perombakan Besar-besaran, Juara Dunia Kang/Seo Resmi Dipisah

Federasi Badminton Korea melakukan perombakan besar-besaran di sektor ganda, Kang/Seo dan Seo/Chae korbannya.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in PBSI-nya Korea Lakukan Perombakan Besar-besaran, Juara Dunia Kang/Seo Resmi Dipisah
Roslan RAHMAN/AFP
Kang Min-hyuk dan Seo Seung-jae (kiri) dari Korea Selatan bermain melawan Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi dari Jepang selama pertandingan ganda putra mereka di turnamen bulu tangkis Singapura Terbuka di Singapura pada 7 Juni 2023. Federasi Badminton Korea melakukan perombakan besar-besaran di sektor ganda, Kang/Seo dan Seo/Chae korbannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Federasi Badminton Korea (BKA) diketahui melakukan perombakan besar-besaran di sektor ganda.

Mulai dari ganda putra, ganda putri, hingga ganda campuran.

Ganda putra Juara Dunia 2023 Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae termasuk korbannya.

Kang/Seo resmi dipisah.

Keputusan berani BKA memecah Kang/Seo jelas menjadi sebuah kejutan.

Pasalnya, Kang/Seo masih memiliki tren yang cukup bagus sejauh ini.

Kang/Seo juga masih menghuni ranking lima dunia.

BERITA REKOMENDASI

Bahkan dalam tiga turnamen yang mereka ikuti dalam beberapa waktu terakhir, Kang/Seo bisa dikatakan konsisten.

Baca juga: Tai Tzu-ying Ajukan Perlindungan Peringkat ke BWF, Absen Hingga Akhir Tahun Fokus Pemulihan Cedera

Kang/Seo finis sebagai runner-up Japan Open 2024 dan Korea Open 2024.

Lalu saat turun di Hong Kong Open 2024, Kang/Seo berhasil menyabet gelar juara.

Terbaru, BWF telah merilis daftar nama yang akan memeriahkan Korea Masters 2024.

Seo Seung-jae didaftarkan dengan partner bernama Ki Dong-ju dan akan langsung main di babak 32 besar.


Sementara Kang Min-hyuk tak terdaftar di Korea Masters 2024.

Baca juga: Profil Taufik Hidayat, Juara Olimpiade Badminton yang Jadi Wakil Menpora di Kabinet Prabowo-Gibran

Seo Seung-jae (Kiri) dan Chae Yu-jung dari Korea Selatan setelah bermain melawan Arisa Higashino dan Yuta Watanabe dari Jepang pada pertandingan ganda semifinal campuran di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis BWF di Kopenhagen, Denmark, pada 26 Agustus 2023 .
Seo Seung-jae (Kiri) dan Chae Yu-jung dari Korea Selatan setelah bermain melawan Arisa Higashino dan Yuta Watanabe dari Jepang pada pertandingan ganda semifinal campuran di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis BWF di Kopenhagen, Denmark, pada 26 Agustus 2023. Federasi Badminton Korea melakukan perombakan besar-besaran di sektor ganda, Kang/Seo dan Seo/Chae korbannya. (MADS CLAUS RASMUSSEN / RITZAU SCANPIX / AFP)

Perombakan juga mewarnai sektor ganda campuran.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas