Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024: Bagnaia Melesat ke Pole Position, Martin Hampir Terjatuh

Francesco Bagnaia menjadi pole sitter di MotoGP Malaysia 2024 dengan catatan waktu luar biasa saat melahap hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024: Bagnaia Melesat ke Pole Position, Martin Hampir Terjatuh
MotoGP
Pembalap Prima Pramac, Jorge Martin #89 diikuti oleh Pecco Bagnaia selaku besutan Ducati Lenovo #1, dan di belakangnya ada Marc Marquez #93. Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024, Francesco Bagnaia pole position, Jorge Martin kedua, Sabtu (2/11/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Panasnya persaingan antara Francesco Bagnaia dan Jorge Martin langsung terpancar dalam hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024, Sabtu (2/11/2024) di Sirkuit Sepang.

Jorge Martin yang mulanya bisa mencatatkan waktu terbaik, ternyata tak cukup untuk benar-benar mengungguli Francesco Bagnaia.

Pada akhirnya, Pecco Bagnaia yang berhasil mendapatkan pole position di Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024 kali ini.

Catatan waktu yang ditorehkan rider asal Italia itu juga sangat luar biasa, di mana ia mencatatkan waktu 1:56,337 detik.

Bagnaia unggul dari Jorge Martin yang harus puas di peringkat kedua.

Bahkan Jorge Martin nyaris terjatuh saat mencoba menyusul catatan waktu impresif dari Bagnaia itu.

Untungnya Martinator masih bisa menguasai kuda besinya dan mengakhiri sesi kualifikasi di peringkat kedua.

Baca juga: Jadwal Sprint Race MotoGP Malaysia 2024 Hari Ini: Start Jam 14.00 WIB setelah Kualifikasi

Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2024

BERITA REKOMENDASI

1. Francesco Bagnaia
2. Jorge Martin
3. Alex Marquez
4. Franco Morbidelli
5. Marc Marquez

6. Enea Bastianini
7. Jack Miller
8. Fabio Quartararo
9. Alex Rins
10. Brad Binder

11. Johann Zarco
12. Maverick Vinales
13. Pedro Acosta
14. Marco Bezzecchi
15. Aleix Espargaro

16. Augusto Fernandez
17. Raul Fernandez
18. Andrea Iannone
19. Luca Marini
20. Joan Mir

Jalannya Kualifikasi


Sesi Kualifikasi 1 diwarani dengan laju impresif dari pembalap tim VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi.

Bezzecchi melahap lintasan Sepang dengann catatan waktu 1:57,974 detik.

Sejauh ini hanya Pedro Acosta yang memiliki kesempatan mengungguli Bezzecchi.

Acosta hanya tertinggal 0,038 detik dari pimpinan sesi Q1.

Sementara itu, masih ada Brad Binder yang nampaknya menyimpan kejutan di sesi akhir.

Saat sesi kualifikasi menyisakan 4 menit, masalah menimpa Johann Zarco.

Kuda besinya tak bisa melaju saat memasuki tikungan kedua.

Padahal ia belum lama meninggalkan pit untuk mencoba mencatat waktu terbaru.

Drama juga dialami Aleix Espargaro yang sepertinya keliru memilih ban.

Ia langsung kembali ke pit untuk menukar motor Aprilianya dengan yang lain.

Di sesi akhir Q1, Bezzecchi menajamkan catatan waktunya.

Namun, hal itu tak cukup untuk menyelamatkan dirinya dari terjangan Brad Binder dan Pedro Acosta.

Binder dan Acosta memacu kuda besinya dengan luar biasa menjelang penutupan Q1.

Benar saja, Binder berhasil mengambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1:57,800 detik.

Akan tetapi, drama di detik akhir datang dari Johann Zarco.

Zarco yang datang dari belakang malah berhasil memuncaki sesi Q1.

Baca juga: Geger Marc Marquez Cs Boikot Balapan, akibat FIM Desak MotoGP Valencia 2024 Tetap Digelar

Ia menggusur Brad Binder dengan catatan waktu 1:57,635.

Pada sesi Q2, pembalap top seperti Francesco Bagnaia, Jorge Martin, hingga Marc Marquez langsung tancap gas.

Mereka tak membuang waktu untuk segera mencatatkan waktu yang bisa menjadi tolok ukur.

Jorge Martin memberikan tantangan berat bagi para pembalap lainnya.

Rider tim Pramac Ducati ini mencatatkan waktu 1:56,996 detik.

Catatan waktu luar biasa itu baru dicatatkan Martin di flying lap pertama.

Ia langsung melanjutkan ke flying lap kedua yang biasanya akan lebih cepat lagi.

Benar saja, Jorge Martin mengakhiri flying lap keduanya dengan waktu lebih cepat.

Martin kini mencatatkan waktu 1:56,553 detik.

Ia meninggalkan Pecco Bagnaia yang ada di posisi kedua dengan keunggulan hampir 0,527 detik.

Pecco Bagnaia masih penasaran untuk bisa kembali mengungguli Jorge Martin.

Tak perlu waktu lama bagi Bagnaia untuk mengincar flying lap ketiga dan keempatnya untuk bisa memecahkan rekor yang dibuat Martin.

Cita-cita itu sepertinya terwujud hanya dari flying lap ketiga.

Pecco Bagnaia akhirnya mencatatkan waktu 1:56,337 detik dan menggusur Martin ke peringkat kedua.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas