Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal Red Sparks vs Pink Spiders di Liga Voli Korea, Tantangan Berat Menanti Megawati Cs

Jadwal Red Sparks vs Pink Spiders bakal berlangsung Selasa (12/11/2024) pukul 17.00 WIB, tantangan berat menanti Megawati cs.

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Red Sparks vs Pink Spiders di Liga Voli Korea, Tantangan Berat Menanti Megawati Cs
Laman resmi KOVO
Megawati Hangestri (tengah) bersama pemain Red Sparks saat hadapi IBK Altos dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea 2024/2025 di Chungmu Gymnaisum, Rabu (30/10/2024). Jadwal Red Sparks vs Pink Spiders bakal berlangsung Selasa (12/11/2024) pukul 17.00 WIB, tantangan berat menanti Megawati cs. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Red Sparks vs Pink Spiders menjadi laga terakhir Megawati Hangestri dalam mengarungi Liga Voli Korea Putri 2024/2025 putaran pertama.

Duel antara Red Sparks vs Pink Spiders bakal berlangsung Selasa (12/11/2024) pukul 17.00 WIB.

Red Sparks selaku tim Megawati akan bertandang ke Samsan World Gymnasium selaku markas Pink Spiders.

Tantangan berat menanti Megawati dan kolega.

Mengapa demikian?

Pertama, Pink Spiders lebih unggul dalam hal konsistensi.

Bahkan hingga saat ini, Pink Spiders menjadi satu-satunya tim yang belum pernah kalah.

Baca juga: Duel Red Sparks vs Hyundai Hillstate Masuk Buku Rekor, Skor Set Terbesar Ketiga di Liga Voli Korea

Pevoli China, Huang Ruilei #5 berselebrasi dengan Kim Yeon-koung saat beraksi di KOVO Cup 2024. Huang Ruilei didepak oleh Pink Spiders jelang bergulirnya Liga Voli Korea 2024/25.
Pevoli China, Huang Ruilei #5 berselebrasi dengan Kim Yeon-koung saat beraksi di KOVO Cup 2024. Huang Ruilei didepak oleh Pink Spiders jelang bergulirnya Liga Voli Korea 2024/25. Jadwal Red Sparks vs Pink Spiders bakal berlangsung Selasa (12/11/2024) pukul 17.00 WIB, tantangan berat menanti Megawati cs.  (Instagram @hkpinkspiders)
Berita Rekomendasi

Dari lima laga yang mereka lakoni, Pink Spiders selalu meraih tiga poin penuh.

Hal itu membuat mereka kini kukuh di puncak klasemen dengan 15 poin.

Situasi berbeda dialami Red Sparks.

Red Sparks telah menelan dua kekalahan dari lima laga.

Terakhir, Red Sparks kalah dari Hyundai Hillstate dengan skor akhir 1-3 (12-25, 29-27, 22-25, 37-39).

Bahkan saat ini, Red Sparks melorot ke peringkat empat dengan sembilan poin.

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Voli Korea: Penakluk Red Sparks Menang Sempurna, IBK Altos Kudeta Megawati Cs

Tantangan yang kedua, Red Sparks dibayangi dengan rasa trauma saat mereka kalah dari Pink Spiders di babak playoff Liga Voli Korea musim lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas