Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jorge Martin, Pecco Bagnaia, Marc Marquez, dan Enea Bastianini Tarik Atensi di MotoGP Barcelona 2024

4 pembalap pemilik posisi atas di klasemen akan menjadi perhatian utama pada gelaran MotoGP Barcelona 2024 yang dilaksanakan akhir pekan ini.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Jorge Martin, Pecco Bagnaia, Marc Marquez, dan Enea Bastianini Tarik Atensi di MotoGP Barcelona 2024
MotoGP
Jorge Martin memimpin balapan setelah start di MotoGP Thailand 2024. Penampilan Martin, Bagnaia, Marquez, dan Bastianini akan menjadi perhatian utama di MotoGP Barcelona 2024 mendatang. 

TRIBUNNEWS.COM - Penentuan juara dunia MotoGP 2024 akan memasuki fase paling penting akhir pekan ini.

Para pembalap akan mengaspal terakhir kali tahun ini saat menjalani jadwal MotoGP Barcelona 2024.

Jadwal MotoGP Barcelona 2024 sendiri akan digelar Jumat (15/11/2024) hingga Minggu (17/11/2024).

Terkait perebutan gelar juara dunia, hanya ada dua rider MotoGP yang masih berpeluang.

Kedua pembalap tersebut adalah Jorge Martin dan Francesco Bagnaia.

Jorge Martin memiliki keuntungan dari Pecco Bagnaia dalam persaingan itu.

Posisi Martin sebagai pemuncak klasemen MotoGP 2024 membuatnya lebih mudah dan diunggulkan menyabet gelar di akhir musim.

Berita Rekomendasi

Sedangkan Pecco Bagnaia ada di posisi kedua dengan setia membuntuti Martin.

Meskipun peluangnya menjadi juara cukup sulit, Bagnaia masih terus berharap.

Baca juga: Fabio Quartararo Yakin Jorge Martin Bisa Jadi Juara Dunia MotoGP 2024

Ia akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya demi menjaga kesempatan mengangkat trofi juara untuk ketiga kalinya secara beruntun.

Di luar persaingan ketat Jorge Martin dan Pecco Bagnaia tersebut, sebenarnya ada beberapa pembalap yang pantas mendapatkan perhatian lebih.

Sekiranya ada dua pembalap lain yang juga bisa memikat perhatian para pecinta MotoGP di seri Barcelona nanti.

Persaingan antara Marc Marquez dan Enea Bastianini juga bisa menjadi sesuatu yang besar.

Selisih poin yang tak terlalu jauh antara kedua pembalap menjadi penyebab utama.

Saat ini, Marc Marquez masih unggul daripada Enea Bastianini di klasemen MotoGP 2024.

Namun, keunggulan Marquez atas Bastianini tak terlalu jauh.

Pembalap berjuluk Baby Alien ini hanya unggul satu poin saja dari Bastia.

Satu kesalahan kecil saja dari Marc Marquez bisa berimbas fatal baginya.

Enea Bastianini bisa mencuri poin lebih banyak dan mengkudeta Marquez dari peringkat ketiga.

Mengacu hal-hal tersebut, tak salah saat persaingan Jorge Martin vs Francesco Bagnaia dan Marc Marquez vs Enea Bastianini akan menjadi perhatian utama.

Keempatnya akan mengeluarkan kemampuan terbaik demi prestise besar yang tersaji di seri terakhir.

Klasemen MotoGP 2024

1. Jorge Martin - Pramac Ducati  -  485

2. Francesco Bagnaia  - Ducati Lenovo  -  461

3. Marc Marquez  - Gresini Ducati -  369

4. Enea Bastianini  - Ducati Lenovo  -  368

5. Pedro Acosta  - Red Bull GASGAS Tech3  -  209

6. Brad Binder  - Red Bull KTM  -  209

7. Maverick Vinales  - Aprilia Racing -  189

8. Fabio di Giannantonio  - VR46 Ducati - 165

9. Franco Morbidelli  - Pramac Ducati - 161

10. Alex Marquez  - Gresini Ducati - 155

11. Aleix Espargaro  - Aprilia Racing - 146  

12. Marco Bezzecchi  -  VR46 Ducati - 144

13. Fabio Quartararo  -  Monster Yamaha - 108

14. Jack Miller  - Red Bull KTM - 84

15. Miguel Oliveira  -  Trackhouse Aprilia - 71

16. Raul Fernandez  - Trackhouse Aprilia - 66

17. Johann Zarco  - LCR Honda - 53

18. Alex Rins  - Monster Yamaha - 31

19. Takaaki Nakagami  - LCR Honda - 31

20. Augusto Fernandez  - Red Bull GASGAS Tech3 - 27

21. Joan Mir  - Repsol Honda - 21

22. Luca Marini  - Repsol Honda - 14

23. Pol Espargaro  - Red Bull KTM - 12

24. Daniel Pedrosa  -  Red Bull KTM - 7

25. Stefan Bradl  - HRC Test Team - 2 

(Tribunnews.com/Guruh)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas