Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Magis Nova Widianto Menyala, Lahirkan Andalan Baru di Ganda Campuran Malaysia

Magis Nova Widianto bagi ganda campuran Malaysia kembali menyala dengan melahirkan pasangan baru yang lebih epic lagi.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Magis Nova Widianto Menyala, Lahirkan Andalan Baru di Ganda Campuran Malaysia
Instagram @ba_malaysia
Magis Nova Widianto Menyala, lahirkan Andalan Baru di Ganda Campuran Malaysia - Ganda campuran Malaysia besutan Nova Widianto, Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin di China Masters 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Magis Nova Widianto bagi ganda campuran Malaysia kembali menyala dengan melahirkan pasangan epic lagi.

Pelatih ganda campuran Malaysia asal Indonesia itu menunjukkan anak didik barunya Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin tampil apik di China Masters 2024.

Taji Hoo/Cheng dibuktikan dengan gebrakan-gebrakan sejak babak awal di turnamen berlabel super 750 tersebut.

Hoo/Cheng dengan performa ciamiknya mampu menumbangkan jagoan tuan rumah, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China).

Di mana Jiang/Wei justru juga tengah naik daun bersamaan dengan kiprah seniornya, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.

Jiang/Wei yang berstatus unggulan kedua saja mampu ditaklukkan oleh Hoo/Cheng lewat duel tiga gim.

Pertarungan sengit itu mengantarkan besutan Nova Widianto melenggang ke babak perempat final China Masters 2024.

Baca juga: Ranking BWF Pasca-China Masters 2024: Serba Pertama dari Wakil Indonesia dan Tuan Rumah

Berita Rekomendasi

Laju manis Hoo/Cheng di China Masters belum terhenti. Keduanya bertarung sengit dengan jagoan Hong Kong ketika rebutan tiket final.

Hasilnya, Hoo/Cheng justru mampu keluar sebagai pemenang dan berhasil memulangkan Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong).

Pertarungan alot hingga tiga gim berhasil dimenangkan oleh Hoo/Cheng dan otomatis ke final China Masters 2024.

Di final China Masters 2024, Hoo/Cheng mengais asa untuk merebut gelar pertamanya di turnamen super 750.

Namun sayang, pengalaman dan performa ciamik jagoan tuan rumah, Feng/Huang mengadang ambisi Hoo/Cheng.

Kendati harus puas sebagai runner-up di China Masters 2024, setidaknya ini membuktikan tuah Nova Widianto kembali menyala.

Setelah sebelumnya tangan dingin Nova telah melahirkan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei di ganda campuran, kini ada amunisi baru.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas