Jalan Menuju The Next Megawati di Liga Voli Korea Runtuh, Aulia Suci Gabung Tim Proliga 2025
Aulia Suci dipastikan gagal ikuti jejak Megawati Hangestri setelah terikat kontrak dengan Jakarta Livin Mandiri untuk Proliga 2025.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Skenario Megawati jilid II di Liga Voli Putri Korea 2024/2025 ambyar di tengah jalan. Aulia Suci yang berpeluang ikuti jejak Megatron, terikat kontrak tim Proliga 2025.
Peluang untuk Aulia Suci Nufadilah menjadi pevoli putri Indonesia berkompetisi di Liga Voli Putri Korea belum tertutup, sekalipun gagal di try-out.
Hal ini diketahui setelah Korea Expressway Hi-Pass mencoret pemain asing Asianya, Yunieska Robles (Kazakhstan).
Manajemen Hi-Pass memutus kontrak pevoli berusia 31 tahun itu karena dinilai tidak memenuhi ekspektasi secara performa, setelah melakoni dua pertandingan.
Pemutusan kerjasama Hi-Pass dengan Robles sudah terjadi sejak akhir Oktober lalu.
Rencananya, klub voli Liga Voli Putri Korea tersebut akan mencari sosok penggantinya pada Desember, sebelum putaran ketiga dimulai.
Aulia Suci berpeluang untuk menjadi pengganti, ketimbang Yolla Yuliana yang juga ikut try-out Liga Voli Korea musim 2024/2025.
KOVO telah menetapkan regulasi, bahwa pemain asing pengganti, baik Asia dan Non-Asia, yang ikut ambil bagian dalam seleksi try-out.
Yolla Yuliana sudah tidak mungkin masuk hitungan karena dia saat ini sudah bermain di Liga Voli 2 Jepang bersama Tokyo Sunbaems.
Sementara Aulia Suci, sebelumnya memang tidak terikat dengan klub manapun. Sehingga peluangnya untuk dipinang Hi-Pass, dan ikuti jejak Megawati Hangestri terbuka.
Akan tetapi skenario itu ambyar di tengah jalan setelah Aulia Suci melalui unggahan di media sosial Instagramnya, sudah berbaju Livin Mandiri.
Diketahui penggawa Timnas voli putri Indonesia tersebut bakal perkuat Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2025.
Baca juga: Skenario Megawati Jilid II Ambyar, Hi-Pass Patok Kriteria Kudu Punya Postur Tinggi
Federasi Bola Voli Indonesia atau PBVSI, sudah mengetok palu bahwa Proliga 2025 mulai bergulir 3 Januari dan menggelar grand final 11 Mei mendatang.
Melihat situasinya, sangat tidak mungkin Aulia Suci dikontrak oleh Hi-Pass. Kecuali ada situasi luar biasa, seperti Hi-Pass berani membayar penalti Aulia Suci kepada Livin Mandiri.