Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Jadwal MotoGP 2025 Lengkap dengan Agenda Presentasi hingga Line-up Pembalap

MotoGP 2025 dimulai dari presentasi tim bulan Januari lanjut seri balapan perdana dihelat pada akhir bulan Februari.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Jadwal MotoGP 2025 Lengkap dengan Agenda Presentasi hingga Line-up Pembalap
MotoGP
Jadwal MotoGP 2025 Lengkap dengan Agenda Presentasi hingga Line-up Pembalap - Pecco Bagnaia setelah start balapan MotoGP Jepang 2024 langsung memimpin barisan rider elite di Sirkuit Motegi, Jepang. 

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal MotoGP 2025 dimulai dengan agenda presentasi tim yang tentu akan dihelat sebelum seri balapan perdana.

Mulai bulan Januari 2025 sudah ada beberapa tim yang akan mempresentasikan kubu anyarnya untuk menyongsong MotoGP 2025.

Selain presentasi tim, jadwal MotoGP 2025 juga dilengkapi dengan line-up pembalap musim ini secara lengkap dengan timnya.

Bicara soal presentasi tim, Aprilia akan mengawali agenda launching pada tanggal 14 dan 16 Januari 2025 mendatang.

Dimulai dari tim satelitenya, Trackhouse Aprilia baru kemudian Aprilia Racing yang diperkuat Jorge Martin dan Marco Bezzecchi.

Kubu selanjutnya pada tanggal 18 Januari 2025 akan ada launching dari mantan tim Marc Marquez, Gresini Racing.

Gresini bersama dua ridernya yakni Alex Marquez dan Fermin Aldeguer akan beraksi bersama tim di bawah naungan Nadia Padovani.

Baca juga: Garasi Marc Marquez Bakal Sering Dipantau, Valentino Rossi Beri Satu Janji untuk Pecco Bagnaia Cs

Berita Rekomendasi

Dua hari setelahnya, dream team MotoGP 2025, Ducati Lenovo akan mempresentasikan timnya.

Disebut dream team lantaran kubu tersebut punya dua rider elite yakni Marquez dan Pecco Bagnaia.

Pembalap Gresini Ducati #93 Marc Marquez ketika berduel dengan pembalap Ducati Lenovo #1 di main race MotoGP Thailand 2024, Minggu (27/10/2024).
Pembalap Gresini Ducati #93 Marc Marquez ketika berduel dengan pembalap Ducati Lenovo #1 di main race MotoGP Thailand 2024, Minggu (27/10/2024). (MotoGP)

Setelah Ducati, beralih ke tim Eropa lainnya yakni KTM Racing dan Tech3 akan launching bersamaan pada 30 Januari 2025.

Tim eropa selesai, dua pabrikan Jepang baru akan memrepresentasikan timnya pada akhir bulan Januari.

Mulai dari Yamaha dan satelitenya Prima Pramac bakal launching pada 31 Januari 2025.

Kemudian disusul oleh LCR Honda yang dijadwalkan pada tanggal 8 Februari 2025 mendatang.

Hanya ada dua tim yang tanggalnya belum diketahui secara pasti. Yakni Ducati VR46 dan Honda HRC.

Jadwal Presentasi Tim MotoGP 2025

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas