Ray: Tidak Hanya Nurdin Semua Pengurus PSSI Harus Diganti
Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia, Ray Rangkuti meminta Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid untuk segera mengundurkan diri
Editor: Tjatur Wisanggeni
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia, Ray Rangkuti meminta Ketua Umum PSSI, Nurdin Halid untuk segera mengundurkan diri.
Hal tersebut menyusul adanya permalasalahan penyelenggaraan liga antara PSSI dan Liga Primer Indonesia serta pelarangan pemain masuk ke tim nasional.
"Saya pikir nama yang paling banyak disoroti masyarakat Indonesia untuk mundur dari kursi jabatannya adalah pak Nurdin Halid," ujar Ray saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Rabu (5/1/2011).
Tidak hanya Nurdin, menurut Ray seluruh pengurus PSSI yang telah lama bercokol di dalamnya sebaiknya juga mengundurkan diri.
"Saatnya PSSI diawaki oleh pengurus muda dan tentunya jauh lebih professional," tandasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, kisruh antara LPI dan PSSI terjadi. Hal tersebut diawali adanya perbedaan keinginan PSSI dan LPI dalam penyelenggaraan liga sepakbola nasional.
PSSI bahkan mengancam apabila ada pemain yang bermain di LPI akan dicoret dari tim nasional Indonesia. (*)