Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Fergie Akui Keperkasaan Barcelona

Kekalahan telak Manchester United (MU), 3-1 dari Barcelona, dalam Final Liga Champion Eropa

Editor: Yudie Thirzano
zoom-in Fergie Akui Keperkasaan Barcelona
net
Alex Ferguson 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Samuel Febriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kekalahan telak Manchester United (MU), 3-1 dari Barcelona, dalam Final Liga Champion Eropa, dini hari tadi, membuat pelatih MU, Sir Alex Ferguson, mengakui kehebatan squad Barcelona.

"Kami dikalahkan oleh tim fantastis. Awalnya saya berharap kami bisa melakukan yang terbaik. Namun di akhir pertandingan, saya pikir kami memang dikalahkan oleh tim yang tampil lebih baik," ujar Fergie, seperti dikutip dari ESPN Socernet, Minggu (29/5/2011).

Menurutnya, tiga gol yang bersarang di gawang timnya, bukanlah suatu hal yang memalukan. "Banyak bukti yang mengatakan bahwa kami tim terbaik di Eropa dengan penampilan konstan, tetapi kami dikalahkan oleh tim terbaik di Eropa, dan itu bukanlah hal yang memalukan," katanya.

Fergie-pun mengakui, awal bencana bagi MU karena dirinya tak pernah menginstruksikan untuk mengawal ketat Striker Barcelona, Lionel Messi. "Kami tak pernah benar-benar menjaga pergerakan Messi, meski banyak orang sudah memperingatkan sebelumnya," ucapnya.

Barcelona menekuk MU dalam Final Liga Champions Eropa tadi malam dengan skor 3-1. Gol Barcelona disarangkan oleh Pedro Rodiguez, Lionel Messi, dan David Villa, sementara satu-satunya gol MU dicetak oleh Wayne Rooney.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas