Hari Ini Skuad PS Bangka Bertolak Ke Jakarta
Usai berlaga di Lampung, rombongan skuad PS Bangka Senin (27/2/2012) pagi bertolak ke Jakarta, sebelum menuju Bekasi
Laporan Wartawan Bangka Pos, Deddy Marjaya
TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNG – Usai berlaga di Lampung, rombongan skuad PS Bangka Senin (27/2/2012) pagi bertolak ke Jakarta, sebelum menuju Bekasi, guna melakoni pertandingan away di kandang Persikasi, Rabu (29/2/2012) mendatang.
Pada perjalanan tersebut, PS Bangka menggunakan jalur darat, dengan mencarter satu bus. Para pemain PS Bangka direncanakan akan tiba malam hari di Bekasi.
Pertandingan menghadapi Persikasi Bekasi merupakan laga terakhir yang sangat menentukan langkah PS Bangka. Pasalnya saat ini PS Bangka berada di posisi 3. Hanya kemenangan saat berlaga menghadapi Persikasi Bekasi yang bisa mengamankan langkah PS Bangka kebabak selanjutnya.
"Mudah-mudahan kami menang di kandang Persikasi Bekasi," kata pelatih PS Bangka, Slamet Supriyadi, kepada bangkapos.com, Senin (27/2/2012).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.