Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kondisi Fisik Pemain Timnas Indonesia Buruk

Buruknya kondisi fisik pemain timnas yang sudah bergabung mengikuti Pelatnas Pra-Piala Asia 2015, dikeluhkan oleh pelatih Fisik

Penulis: Glery Lazuardi
zoom-in Kondisi Fisik Pemain Timnas Indonesia Buruk
KOMPAS/YUNIADHI AGUNG
Pelatih tim nasional sepak bola yang ditunjuk oleh Badan Tim Nasional (BTN), Luis Manuel Blanco, memperlihatkan video tentang kiprahnya melatih di Argentina dalam sebuah acara di Kantor BTN, Jakarta, Selasa (19/2/2013). Sebanyak 34 pemain dipanggil untuk menghadapi Arab Saudi pada lanjutan pra Piala Asia di Sleman, Yogyakarta, 23 Maret mendatang. Kompas/Yuniadhi Agung (MYE) 19-02-2013 

TRIBUNNEWS.COM - Buruknya kondisi fisik pemain timnas yang sudah bergabung mengikuti Pelatnas Pra-Piala Asia 2015, dikeluhkan oleh pelatih fisik, Marcos Conenna. Menurut asisten Luis Manuel Blanco itu, kondisi fisik para pemain Indinesia tidak terlalu bagus, lantaran massa otot mereka kurang baik dan daya tahan tubuh masih kurang.

Conenna mengatakan, seharusnya para pemain Indonesia mengikuti materi latihan fisik yang lebih berat, seperti weight training (latihan beban), dan yang berhubungan pada eksplosifitas otot.

"Kedua aspek ini penting bagi para pemain, agar mereka bisa menjalankan taktik dan strategi yang diterapkan pelatih Luis Manuel Blanco," ujarnya.

10 pemain sudah terlihat mengikuti latihan timnas di bawah pengelolaan Badan Tim Nasional (BTN). Mereka mengikuti latihan di bawah asuhan Luis Manuel Blanco dan asistennya Jorge di Gregorio, serta pelatih fisik Marcos Conenna. Latihan digelar di lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Senin (11/1/2013).

10 pemain tersebut adalah Muhammad Taufiq, Diego Michiels, Raphael Maitimo, Husin J. Rahaningmas, Mario Abeikop, Taolaohu Abdul Musyafri, Stefano Lilipaly, Tonnie Cusell, Mario Aibekop, dan Nopendi.

Dari 10 pemain yang sudah hadir itu, Diego Michiels dinilai Conenna merupakan pemain yang kondisi fisiknya sangat buruk. Sudah tiga bulan Diego tidak berlatih, sehingga tim dokter mengatakan bahwa kondisi pria berusia 23 tahun tersebut baru akan pulih 100 persen jika berlatih dengan rutin selama dua pekan ke depan.

Walaupun begitu, Conenna memaparkan bahwa lemahnya kondisi fisik pemain timnas disebabkan tidak ada pola latihan yang bagus di klub mereka. "Daya ledak dalam pergerakan harus diperbesar. Massa otot juga harus ditambah. Kecepatan semakin ditingkatkan, dan elastisitas tubuh harus lebih bagus lagi. Ini akan jadi elemen pendukung untuk menjalankan taktik dan strategi yang dijalankan oleh pelatih. Mereka harus berlatih lebih keras lagi," paparnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas