Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Meski PSM Makassar Menang, Gaji Pemain Tetap Telat

Bukan hal baru jika bicara kompetisi sepakbola di Indonesia sekarang ini dan selalu ada kabar gaji telat

zoom-in Meski PSM Makassar Menang, Gaji Pemain Tetap Telat
TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN
TIM SEPAKBOLA PSM - Pesepakbola PSM Makassar bersama pelatih dan manajemen berfoto di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging Makassar, Sulsel, Senin (18/3). Skuad tersebut untuk kompetisi Indonesia Primer League (IPL) musim 2012-2013. 

TRIBUNNEWS.COM – Bukan hal baru jika bicara kompetisi sepakbola di Indonesia sekarang ini dan selalu ada kabar gaji telat, gaji molor, belum dikontrak, dan lain sebagainya.

Dan lagi-lagi, kubu pemain PSM Makassar kembali mengalami yang namanya gaji molor dari pembayaran rutinnya. Hanya saja, kondisi ini timpang, mengingat para pemain PSM baru saja memberikan kemenangan dengan skor 5-1.

Tragis betul nasib para pemain, usai mengeluarkan banyak keringat saat menang atas PSIR Rembang di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging, Sabtu (30/3/2013) malam lalu, ternyata gajinya tak beres.

Betapa tidak, gaji mereka seharusnya sudah dibayarkan manajemen PT Paggolona Sulawesi Mandiri (PSM) pimpinan Rully Habibie per tanggal 25 setiap bulannya, atau paling lambat tanggal 28.

Rasa kecewa sudah pasti dirasakan. "Belum masuk gaji bulan ini. Kami masih disuruh bersabar oleh manajemen. Padahal kita butuh uang untuk biaya hidup," kata gelandang muda PSM, Kurniawan Karman, Selasa (2/4/2013).

Hal senada juga dilontarkan Andi Muhammad Guntur. Menurut kiper pelapis ini, manajemen berjanji akan membayarkan gaji pemain Senin (1/4/2013) atau Selasa (2/4/2013), tapi hingga sekarang belum masuk. "Mudah-mudahan saja gaji pemain bisa segera dibayarkan," ujarnya.

Baik Kurni maupun Guntur hanya bisa pasrah dan mempercayakan persoalan gaji ke manajemen. Mereka pun menyebut, manajemen pasti berusaha keras untuk bisa membayar gaji mereka tiap bulannya.

BERITA REKOMENDASI

Terkait hal itu, Media Officer (MO) PSM, Andi Widya Swadzwina alias Wina, tak menampik soal molornya gaji pemain. Menurut dia, pihak manajemen masih berusaha untuk mencairkan dana gaji pemain untuk bulan Maret.

"Masih dalam proses. Kalau dananya sudah cair tentu akan langsung dibayarkan kepada pemain. Saya harap pemain bisa bersabar dulu. Kita akan usahakan secepatnya," jelas Wina, Selasa (2/4/2013).

Persoalan gaji telat, bukan untuk kali ini saja dialami para pemain PSM. Bahkan sejak musim lalu, tim sudah mengalami hal ini. Bahkan musim lalu kondisinya lebih parah karena gaji sempat macet selama empat bulan, sebelum dilakukan pemotongan hingga 50 persen.

Untuk musim kompetisi LPI 2013 ini, peristiwa gaji telat, sudah menjadi langganan. Bahkan bisa dikatakan tiap bulan gaji pemain telat masuk rekening sejak dikontrak pada Januari 2013 lalu.(mik/rif)

Tags:
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo
10
6
3
1
16
6
10
21
2
Persebaya
10
6
3
1
9
5
4
21
3
Persib
10
5
5
0
18
8
10
20
4
Bali United
10
6
2
2
16
8
8
20
5
Persija Jakarta
10
5
3
2
15
9
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas