Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Isran Noor Ternyata Masih Jadi Pengurus BTN

Isran Noor tetap ambil bagian di kepengurusan Badan Tim Nasional (BTN)

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Isran Noor Ternyata Masih Jadi Pengurus BTN
Tribunkaltim
Isran Noor 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bupati Kutai Timur, Isran Noor tetap ambil bagian di dalam struktur kepengurusan Badan Tim Nasional (BTN). Hanya saja posisi dia tidak lagi sebagai Ketua Umum BTN, melainkan sebagai Wakil Ketua.

Salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Toni Aprilani mengatakan, Isran Noor mendapatkan posisi sebagai Wakil Ketua Umum BTN. Sementara posisi Ketua Umum BTN ditempati oleh salah satu unsur Exco PSSI yaitu, La Nyalla Mahmud Mattalitti.

Keputusan itu dibuat pada rapat Exco PSSI yang dilangsungkan di Hotel Shangri-La, Surabaya, Jawa Timur pada Selasa (9/4/2013). Diputuskan bahwa La Nyalla M.M menjabat sebagai Ketua Umum BTN. Sementara Wakil Ketua Umum BTN dijabat oleh Isran Noor dan Harbiansyah Hanafiah.

"Exco menunjuk La Nyalla menjadi Ketua BTN. Sedangkan Wakil Ketua dijabat oleh Isran Noor dan Harbiansyah Hanafiah," kata Toni saat dihubungi Selasa (9/4/2013).

Menurut Toni, alasan perubahan posisi Isran menjadi Wakil Ketua, karena yang bersangkutan memiliki kesibukan sebagai Bupati Kutai Timur.

Sementara itu, Isran Noor mengaku, belum mengetahui adanya keputusan tersebut. Namun dia menerima semua keputusan terkait dirinya. Sebab yang ingin dia lakukan adalah mengabdi bagi bangsa Indonesia.

Berita Rekomendasi

"Kalau memang benar, terserah saja. Tapi saya tidak tahu dan baru mendengar soal kabar tersebut. Saya tulus untuk membina pemain timnas. Tidak ada kepentingan politik," jelas Isran Noor.

Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas