Mourinho Pilih Lopez atau Casilllas?
Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, mengambil keputusan unik menjelang duel melawan Galatasaray pada leg kedua perempatfinal Liga Champions
TRIBUNNEWS.COM – Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, mengambil keputusan unik menjelang duel melawan Galatasaray pada leg kedua perempatfinal Liga Champions di Istanbul, Rabu (10/4/2013) dinihari. Mourinho memanggil empat kiper sekaligus untuk masuk dalam daftar skuat yang dibawa ke Turki.
Mourinho menghadirkan Iker Casillas, sang kapten tim, bersama tiga kiper lain dalam daftar 21 pemainnya. Selain Diego Lopez yang selama ini menggantikan peran San Iker dengan maksimal, ada dua junior Casillas: Antonio Adan dan Jesus Fernandes.
Casillas sudah siap kembali beraksi di atas lapangan hijau setelah pulih dari cedera jari tangan, yang harus membuatnya menepi selama dua bulan. Kiper nomor satu Spanyol itu sudah dimasukkan dalam daftar cadangan saat Real Madrid menekuk Levante 5-1 di La Liga, Sabtu lalu.
Kini teka-teki siapa sosok kiper utama Madrid selanjutnya berhembus, menyusul penampilan impresif Lopez yang sukses mencuri hati sang entrenador, Mourinho.
"Iker (Casillas) sangat kompetitif. Kondisi fisiknya sudah jauh lebih baik dan kami menginginkan pemain yang fit 100 persen. Dia telah menjalani sesi latihan khusus," tutur Asisten Pelatih Madrid, Aitor Karanka.
Kembalinya Iker Casillas cukup memusingkan tim pelatih untuk memilih siapa yang akan diturunkan. Terlebih menurut Karanka semua pemain dalam kondisi siap bertanding.
"Memiliki semua pemain yang dapat diturunkan dalam tim hebat seperti kami sungguh menyenangkan. Kami harus mengambil keputusan terkait Casillas dan Diego Lopez, yang saat ini tampil memukau di atas lapangan," ungkapnya.