Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Syamsul Chaeruddin dan Andi Oddang Dipuji Fans PSM Makassar

Penampilan gemilang dua pemain senior PSM Makassar, Syamsul Chaeruddin dan Andi Oddang menuai banyak pujian

zoom-in Syamsul Chaeruddin dan Andi Oddang Dipuji Fans PSM Makassar
bolaindonesia
Andi Oddang 

TRIBUNNEWS.COM – Penampilan gemilang dua pemain senior PSM Makassar, Syamsul Chaeruddin dan Andi Oddang menuai banyak pujian. Tidak hanya dari pelatih PSM, Petar Segrt, tetapi juga dari suporter fanatik PSM Makassar.

Gol penentu kemenangan PSM Makassar atas Pro Duta dengan skor 2-0 di Stadion Andi Mattalatta, Rabu (8/5/2013) kemarin, berawal dari kolaborasi yang menawan dari kedua pemain veteran tersebut.

"Meski sudah tidak muda lagi, tapi Syamsul dan Oddang menampilkan permainan berkelas. Padahal keduanya baru masuk di babak kedua. Mereka langsung memberikan perubahan bagi tim," kata Appank, koordinator Suporter The Maczman sektor Pampang.

Menurut Appank, gol yang diciptakan Oddang pada menit ke-68, lewat tendangan dari luar kotak penalti, usai men-chip bola melewati kepala kiper Dennis Romanovs dianggap sebagai gol yang berkelas.

"Gol kelas dunia. Kalau Anda sering melihat gol pemain-pemain Eropa dan dunia dari lob bola lambung, itulah yang dilakukan Oddang. Ini menunjukkan Oddang masih bisa meski kita ia sudah tak muda lagi," tambahnya, Kamis (9/5/2013).

Gol yang dicetak Oddang terbilang fantastis. Sepakan jarak jauhnya mampu memperdayai kiper Pro Duta, Dennis Romanovs. "Ya, saya hanya bisa bilang Oddang menciptakan gol spektakuler di laga itu," puji pelatih PSM, Petar Segrt.

Dengan gol tersebut, total Oddang sudah melesakkan dua gol untuk skuad Ayam Jantan dari Timur musim ini. Gol pertama Oddang disumbangkan pada pertandingan melawan PSIR Rembang yang berakhir 51, Maret lalu.

BERITA TERKAIT

Gol di laga melawan Pro Duta menjawab keraguan beberapa kalangan yang menganggap pemain berjersey sepuluh itu sudah habis. Demikian pula dengan Syamsul, meski baru saja sembuh dari cedera hamstring kaki kanan yang dialaminya beberapa waktu lalu tidak mempengaruhi penampilan agresif pemain yang dijuluki "Si Nafas Kuda" ini.

“PSM layak berterimakasih atas penampilan Oddang dan Syamsul. Penampilannya membuktikan bahwa mereka masih dibutuh oleh tim. Karena mereka bisa menjadi pembeda di lapangan,” kata Dg Uki dari Laskar Ayam Jantan.(Tribun Timur/mik)

Tags:
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas