Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Al-Khelaifi Tolak Lepas Ancelotti

Presiden PSG, Al-Khelaifi, menyatakan bahwa Ancelotti akan bertahan di Paris hingga musim depan.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Al-Khelaifi Tolak Lepas Ancelotti
zimbio
Carlo Ancelotti 

TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Paris Saint-Germain sukses merebut gelar juara Ligue 1 perdananya selama 19 tahun terakhir setelah menundukkan Olympique Lyonnais 1-0, Senin (13/5) dini hari WIB. Bersamaan dengan itu, Presiden PSG, Al-Khelaifi, menyatakan bahwa Carlo Ancelotti akan bertahan di Paris hingga musim depan.

Dalam sebuah wawancara dengan L'Equipe, Al-Khelaifi menyatakan bahwa ia tak ingin kehilangan pelatih asal Italia tersebut. Menurutnya, kepergian Ancelotti akan menjadi masalah besar bagi PSG.

Pengusaha asal Qatar itu juga mengungkapkan bahwa Real Madrid telah berulang kali menghubunginya untuk membicarakan kontrak Ancelotti. Akan tetapi, Al-Khelaifi selalu menolaknya.

"Beberapa hari yang lalu, Manajer Umum Real Madrid (Jose Angel Sanchez) menghubungi saya untuk membicarakan Ancelotti. Namun, dengan tegas saya menolaknya," ujar Al-Khelaifi.

"Saya katakan kepadanya : Jika Anda ingin mendapatkan Ancelotti, Anda harus tahu bahwa ia masih punya sisa kontra selama satu tahun bersama kami. Jadi tolong Anda hargai itu," tegas Al-Khelaifi.

"Dia meminta maaf kepada saya dan akan kembali datang saat kontrak Ancelotti berakhir tahun depan. Tapi saya katakan bahwa kami berencana kembali memperpanjang kontraknya."

Bolanews/Tulus Muliawan

Berita Rekomendasi
Sumber: Bolanews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas